REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Grup K-Pop NewJeans membuat gebrakan di industri musik Korea setelah melakukan debut kurang dari setahun yang lalu. Grup tersebut mampu menggemparkan industri K-pop setelah merilis lagu debut mereka berjudul Attention.
Seperti diketahui, lagu Attention dirilis tanpa teaser sebelumnya dan secara mengejutkan masuk ke dunia musik. Semenjak itu, NewJeans terus menaiki gelombang kesuksesan di Korea Selatan dan internasional.
Hal ini dibuktikan dengan setiap lagu yang mereka rilis acap mendapatkan banyak popularitas. Dilansir dari laman Allkpop pada Selasa (28/3/2023), lagu OMG dan Ditto, diketahui telah dirilis pada Desember tahun lalu.
Lagu-lagu tersebut ternyata masih kuat bertengger di berbagai chart musik. Lagu Ditto tidak hanya mendapat pujian karena suara dan pendekatannya yang unik.
Hal ini juga karena konsep NewJeans yang mampu menggabungkan kepolosan masa muda dengan percikan nada gelap. Kemampuan grup untuk memadukan elemen kontras ini dengan mulus telah membedakan mereka dari rekan-rekan grup K-Pop lainnya.
Adapun lagu Ditto telah menikmati perjalanan yang mengesankan sejak dirilis. Lagu tersebut diketahui tetap berada di 10 besar Melon TOP 100. Bahkan, Ditto tetap berada di peringkat pertama di Melon's Top 100 setiap jam selama hampir tiga bulan berturut-turut.
NewJeans adalah grup vokal perempuan asal Korea Selatan yang dibentuk oleh anak perusahaan dari Hybe Corporation, ADOR. Grup yang debut pada pertengahan 2022 ini terdiri atas lima anggota, antara lain Minji, Hanni, Danielle, Haerin, dan Hyein.