Rabu 29 Mar 2023 19:20 WIB

Dukungan Mengalir, Kini Surabaya Ikut Menyatakan Siap Jadi Lokasi Drawing Piala Dunia U-20

Walikota Surabaya siap menerima arahan dari pemerintah.

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir bertolak menuju Swiss pada Rabu (29/3/2023) dini hari pukul 01.00 WIB dari Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten. Kepergian Erick ke Swiss untuk melobi FIFA perihal penyelenggaraan Piala Dunia U-20 di Indonesia. 
Foto: Dok PSSI
Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir bertolak menuju Swiss pada Rabu (29/3/2023) dini hari pukul 01.00 WIB dari Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten. Kepergian Erick ke Swiss untuk melobi FIFA perihal penyelenggaraan Piala Dunia U-20 di Indonesia. 

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menegaskan, Surabaya siap jika dipercaya menggantikan Bali menjadi lokasi pengundian atau drawing pembagian group Piala Dunia U-20. Meski demikian, Eri menyatakan, pihaknya tetap menunggu keputusan dan arahan dari pemerintah pusat. Eri memastikan, pihaknya juga tidak akan mengendurkan persiapan jelang Piala Dunia U-20.

"Kalau Surabaya manut (patuh) saja. Jadi, kita tetap akan jalan ya. Kita juga akan berkoordinasi dan mendengarkan saran dari teman-teman kepolisian dan Pak Kapolrestabes juga," kata Eri di Surabaya, Rabu (29/3/2023).

Baca Juga

Undian atau drawing pembagian group untuk Piala Dunia U-20 2023 seharusnya digelar di Bali pada 31 Maret 2023l. Namun, FIFA tiba-tiba membatalkannya buntut penolakan yang dilontarkan Gubernur Bali, I Wayan Koster atas kehadiran Timnas Israel U-20 di wilayahnya. FIFA hingga saat ini belum memberikan kepastian terkait perubahan waktu dan tempat pengundian.

Namun demikian, sejumlah daerah telah menyatakan kesiapannya menggantikan Bali menjadi lokasi drawing pembagian group Piala Dunia U-20. Seperti Solo, Bandung, dan terbaru Surabaya. Meski demikian, Eri Cahyadi mastikan hal ini nantinya menjadi keputusan pemerintah pusat bersama FIFA.