Rabu 29 Mar 2023 23:31 WIB

Piala Dunia U-20 Batal Digelar di Indonesia, Ganjar Pranowo Diserbu Pemain Timnas U-20

Akun Instagram centang biru ganjar_pranowo langsung diserbu netizen.

Tampilan akun Instagram Ganjar Pranowo yang diserbu warganet, beberapa diantaranya pemain Timnas Indonesia U-20, yang merasa kecewa karena Piala Dunia U-20 batal digelar di Indonesia.
Foto: Instagram/ganjar_pranowo
Tampilan akun Instagram Ganjar Pranowo yang diserbu warganet, beberapa diantaranya pemain Timnas Indonesia U-20, yang merasa kecewa karena Piala Dunia U-20 batal digelar di Indonesia.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- FIFA akhirnya membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 setelah adanya penolakan terhadap kehadiran timnas Israel U-20 sebagai salah satu peserta turnamen. Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, salah satu yang menyuarakan penolakan terhadap timnas Israel, kini diserbu netizen karena dituding sebagai penyebab batalnya Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Akun Instagram centang biru ganjar_pranowo langsung diserbu warganet menyusul batalnya Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Beberapa diantaranya adalah pemain Timnas Indonesia U-20.

‘’Bapa puas mengubur impian kita bermain di piala dunia u20!!!?’’ tulis gelandang Persib Bandung, Robi Darwis, lewat akun Instagramnya robi_darwis24.

Robi pantas kecewa karena gelandang Maung Bandung ini merupakan salah satu pemain yang akan memperkuat Timnas Indonesia di ajang Piala Dunia U-20 2023. Selain Robi Darwis, kiper Aditya Arya juga meluapkan kekecewaannya.

‘’TERIMAKASIH PAK SUDAH MENGUBUR MIMPI KITA,’’ tulis Aditya menyindiri Ganjar Pranowo lewat akun adityaaryanugrahaa.

Kiper Timnas Indonesia U-20, Cahya Supriadi, pun demikian. ‘’Mimpi anak desa ini yang ingin MEMBELA INDONESIA Di piala dunia Hanyalah mimpi pak!! Doa kami, bapak sehat selalu. Mimpi anak bangsa ini sia-sia pak!,’’ ujarnya lewat akun Instagram centang birunya cahya50supriadiii

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement