Jumat 31 Mar 2023 00:05 WIB

Kepolisian Izinkan Pertandingan Persija Jamu Persib Dihadiri Penonton

Persija berharap penonton dan penggemar mampu membalasnya dengan bertanggung jawab.

Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat.
Foto: Antara/Suwandi
Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepolisian Restro Bekasi Kota dan pengelola Stadion Patriot Candrabhaga telah mengizinkan pertandingan Liga 1 antara Persija Jakarta menjamu Persib Bandung yang akan berlangsung pada Jumat (31/3) untuk dapat dihadiri penonton. Hal ini diumumkan pihak Persija melalui keterangan tertulisnya pada Kamis sore.

Awalnya, panitia penyelenggara pada Rabu (29/3) menetapkan, pertandingan yang berstatus laga tunda pekan ke-28 tersebut tidak dapat dihadiri penonton, baik penonton umum maupun penggemar kedua tim. Keputusan itu diambil atas dasar rekomendasi pengelola Stadion Patriot Candrabhaga.

Namun, berkat kerja keras Persija dan dukungan optimal kelompok penggemarnya, The Jakmania, akhirnya permohonan untuk menyelenggarakan pertandingan tersebut direstui oleh pihak-pihak berwenang. The Jakmania diketahui melakukan pertemuan dengan Ketua DPRD DKI Jakarta Edi Prasetyo Edi pada Rabu dan Kamis. Kepolisian Restro Bekasi Kota pun kemudian mengeluarkan izin melalui surat bernomor B/671/III/YAN.2.14/2023/RBK.

Dengan keluarnya izin tersebut, Persija berharap para penonton dan penggemar yang datang ke Stadion Patriot Candrabhaga mampu membalasnya dengan bertanggung jawab. Para penggemar diwajibkan paham benar mengenai apa saja hal-hal yang dilarang untuk dilakukan di stadion.

Di dalam stadion, para penonton dan penggemar dilarang melakukan kekerasan kepada orang atau obyek tertentu, menggunakan benda-benda yang mengandung api atau dapat menyebabkan kebakaran, melemparkan benda apapun ke area lapangan, menampilkan slogan yang bersifat menghina, berbau keagamaan, atau terkait isu politik tertentu, menggunakan kata-kata atau bebunyian yang menghina atau melecehkan, sampai memasuki lapangan pertandingan tanpa izin perangkat pertandingan dan panitia pelaksana.

Pada pertemuan pertama musim ini di Bandung yang dimainkan pada 11 Januari 2023, pertandingan Persib menjamu Persija berjalan lancar tanpa adanya kekisruhan besar. Saat itu Maung Bandung menang tipis 1-0 melalui gol semata wayang Ciro Alves.

Baik Persija maupun Persib sudah tidak mungkin menjadi juara Liga 1 musim ini, karena keduanya telah tertinggal jauh dalam pengumpulan poin dari PSM Makassar. PSM kini menduduki posisi puncak klasemen dengan 69 poin, sedangkan Persib berada di posisi kedua dengan 58 poin, sedangkan Persija bercokol di posisi ketiga dengan 54 poin.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement