REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA---Orang tua berharap memberikan pendidikan terbaik bagi anak-anak mereka. Salah satunya, dicapai melalui pemilihan sekolah. Sekolah yang baik dapat memberikan pendidikan berkualitas. Saat ini sekolah internasional juga semakin menjadi pilihan. Berikut beberapa SD internasional yang bisa menjadi pilihan di daerah Jakarta, berikut biaya yang harus dikeluarkan.
1. Global Islamic School
Primary Global Islamic School (GIS) merupakan sekolah bertaraf internasional yang mengimplementasikan dasar-dasar ajaran Islam sebagai kultur dan budaya di sekolah. GIS mematik uang SPP sekitar Rp 1,8 jutaan dengan biaya pangkal Rp 30 jutaan. Lokasinya berada di Jl. Raya Condet No.5, RT.11/RW.3, Batu Ampar, Kec. Kramat jati, Kota Jakarta Timur, Jakarta 13530.
2. HighScope Indonesia
HighScope termasuk sekolah berbasis internasional yang tidak sekadar berfokus pada pendidikan akademik. Aspek lain yang juga menjadi concern, seperti perkembangan kreativitas, kemampuan komunikasi, kepemimpinan, dan karakter anak turut menjadi perhatian.
HighScope mematok biaya sekitar Rp 70 juta untuk tingkat SD dan Rp 18 juta pada TK. Biaya SPP-nya berkisar Rp 6,6 juta untuk tingkat SD. Lokasinya berada di Jl. TB Simatupang No.8, RT.1/RW.2, Cilandak Bar., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Jakarta 12430.
3. ACG School Jakarta
ACG School Jakarta memberikan pembelajaran akademik kelas global dengan kurikulum International Baccalaureate (IB) Primary Years Programme. Lulusan sekolah ini juga berkesempatan untuk melanjutkan pendidikan ke ACG Education di Selandia Baru.
Menurut situs resminya, biaya yang harus dikeluarkan untuk tingkat SD kelas 1 adalah sekitar Rp 200 jutaan sampai Rp 300 jutaan per tahun. Alamatnya berada di bilangan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
4. Jakarta Intercultural School (JIS)
JIS termasuk dalam jajaran sekolah internasional dengan biaya pendidikan termahal di Indonesia. Sekolah yang terletak di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, ini menerapkan program International Baccalaureate (IB) diploma dan Advanced Placement (AP).
Biaya masuk yang perlu disiapkan adalah sekitar Rp 496,5 juta per tahun. Selain itu, ada pula biaya lain seperti untuk transportasi sekolah yang bisa mencapai Rp 70-an juta.
5. Mentari intercultural school (MIS)
MIS termasuk sekolah terbaik dan telah mengantongi akreditasi A sejak awal didirikannya pada 1960. Sekolah yang memiliki alumnus seperti aktris Maudy Ayunda ini mematok uang bulanan sekitar Rp 8,25 juta. Untuk biaya masuk dan pembangunannya, berkisar Rp 60-70-an juta.