Selasa 04 Apr 2023 17:11 WIB

Doa Mohon Kebaikan Dunia Akhirat, Latin dan Artinya

Menurut istilah syar'i, doa adalah meminta pertolongan kepada Allah SWT.

Rep: Ani Nursalikah/ Red: Partner
.
Foto: network /Ani Nursalikah
.

Warga berdoa di makam keramat Habib Husein bin Abubakar Alydrus di Masjid Keramat Luar Batang, Jakarta Utara, Senin (27/3/2023). Doa Mohon Kebaikan Dunia Akhirat, Latin dan Artinya. Foto: Republika/Thoudy Badai
Warga berdoa di makam keramat Habib Husein bin Abubakar Alydrus di Masjid Keramat Luar Batang, Jakarta Utara, Senin (27/3/2023). Doa Mohon Kebaikan Dunia Akhirat, Latin dan Artinya. Foto: Republika/Thoudy Badai

MAGENTA -- Berdoa adalah salah satu ibadah yang dianjurkan selalu dilakukan oleh Muslim. Berdoa tidak bisa dilepaskan dari kehidupan seorang Muslim, mulai dari bangun tidur sampai tidur lagi. Aktivitas kita senantiasa diwarnai dengan doa.

Menurut istilah syar'i, doa adalah meminta pertolongan kepada Allah SWT, berlindung kepada-Nya, dan memanggil-Nya demi mendapatkan manfaat atau kebaikan dan menolak gangguan atau bala.

Berikut ini doa memohon kebaikan dunia akhirat yang diambil dari Surat Al Baqarah ayat 201, dikutip dari buku Kumpulan Doa Sehari-hari terbitan Kementerian Agama 2013.

Doa Mohon Kebaikan Dunia Akhirat

رَبَّنَآ اٰتِنَا فِى الدُّنْيَا حَسَنَةً وَّفِى الْاٰخِرَةِ حَسَنَةً وَّقِنَا عَذَابَ النَّارِ

Rabbanā ātinā fid-dun-yā ḥasanataw wa fil-ākhirati ḥasanataw wa qinā ‘ażāban-nār(i).