Kampus—Gempa hari ini 8 April 2023 pukul 12.21 WIB mengguncang Bukittingi, Sumatera Barat. Menurut informasi resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa Bukittinggi hari ini adalah darat, sekitar sembilan kilometer Barat Laut Bukittinggi.
Titik gempa hari ini di Bukittinggi berada di kedalaman 10 kilometer. Koodinat gempa berada di 0 30 Lintang Selatan dan 100.28 Bujur Timur.
Gempa selalu menimbulkan kerugian. Kerusakan yang ditimbulkan tergantung pada berapa besar skala gempa yang terjadi. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) dalam laman resminya mengingatkan masyarakat apa yang harus dilakukan setelah terjadi gempa.
Yang Harus Dilakukan Setelah Terjadi Gempa
1. Jika Berada di dalam Bangunan
• Keluar dari bangunan tersebut dengan tertib
• Jangan menggunakan tangga berjalan atau lift, gunakan tangga biasa
• Periksa apa ada yang terluka, lakukan P3K
• Telepon atau mintalah pertolongan apabila terjadi luka parah pada Anda atau sekitar Anda.
2. Periksa Lingkungan Sekitar
• Periksa apabila terjadi kebakaran
• Periksa apabila terjadi kebocoran gas
• Periksa apabila terjadi hubungan arus pendek listrik
• Periksa aliran dan pipa air
• Periksa apabila ada hal-hal yang membahayakan (mematikan listrik, tidak menyalakan api dll)
3. Jangan Masuk ke Bangunan yang Sudah Terkena Gempa
• Karena kemungkinan masih terdapat reruntuhan
4. Jangan Berjalan di Daerah Sekitar Gempa
• Kemungkinan terjadi bahaya susulan masih ada
5. Mendengarkan Informasi
• Dengarkan informasi mengenai gempabumi dari radio (apabila terjadi gempa susulan) • Jangan mudah terpancing oleh isu atau berita yang tidak jelas sumbernya
6. Mengisi Angket
• Isi angket yang diberikan oleh instansi terkait untuk mengetahui seberapa besar kerusakan yang terjadi.
7. Jangan Panik
• Jangan panik dan jangan lupa selalu berdoa kepada Tuhan YME demi keamanan dan keselamatan semuanya.
Dengan mengikuti panduan itu diharapkan dampak gempa yang terjadi bisa diminimalisir. Gempa hari ini di Bukittingi memang tidak terlalu besar skalanya, tapi dengan mengetahui apa yang harus dilakukan setelah gempa, masyarakat bisa lebih siap menghadapi apapun bentuk gempanya.
Baca juga :
Gempa Turki dan Gempa Banten Diukur dengan Magnitudo, Ini Skala Magnitudo dan Dampaknya
Peneliti UGM Deteksi Adanya Gejala Awal Gempa Cianjur
Gempa Cianjur Adalah Gempa Tektonik, Apa Itu Gempa Bumi Tektonik ?.
Ini Tips Menyelamatkan Diri Saat Terjadi Gempa dari Dosen UM Surabaya
Benarkah Gempa Cianjur Dipicu Sesar Cimandiri ? Ini Pendapat Dosen Unpad
Hindari Dampak Angin Kencang, Ini Layanan Infomasi Cuaca 24 Jam dari BMKG
Ikuti informasi penting dan menarik dari kampus.republika.co.id.Silakan sampaikan masukan, kritik, dan saran melalui komen di bawah ini atau melalui e-mail : kampus.republika@gmail.com.