REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--- Untuk memulai bisnis, tentu boleh dibilang bukan hal mudah. Apalagi untuk bisnis kuliner yang saat ini menjamur di mana-mana. Perlu trik atau strategi khusus untuk bisa memulai bisnis kuliner terutama untuk mereka yang masuk kategori awam untuk urusan bisnis.
Namun, jangan berkecil hati. Untuk memulai bisnis kuliner, youtuber kuliner Alvin Maulana mengatakan, tip utamanya bergantung pada keinginannya seperti apa. Jadi, kata dia, bisnisnya bukan sekadar mengikuti usaha orang yang sudah laris atau hal baru yang belum ada di pasaran. Namun, utamakan sesuatu yang menghasilkan jenis unik dari kreasi sendiri.
Tentu saja, itu semua tidak akan berhasil jika tak didukung fakta dan data di lapangan. "Jadi, cari faktanya, cari datanya dulu, baru produknya. Kalau saya, produknya belakangan. Kita lihat dulu pasarnya seperti apa," ujar Alvin.
Contohnya bisnis kopi. Maka, kata dia, cari data peminum kopi, kemungkinan konsumen, dan lain-lain. Lalu, putuskan bahwa kopi jadi produknya yang dijual. Setelah itu, tentukan keunikan produknya yang membedakan dari jenis yang sudah ada di pasaran. Setelah itu, tentukan target pasarnya.
Selain itu, penampilan sajian yang menarik jadi hal penting dalam bisnis kuliner. Apalagi, dalam promo di media sosial, foto makanan dibuat semenarik mungkin dan harus sesuai aslinya sehingga mengundang orang untuk mencobanya.
Pemilik Salad Point ID, Putra Siburian, pun menyarankan hal serupa. Menurut dia, sebelum memulai bisnis kuliner, penting untuk memikirkan jenis makanannya. "Belanja sendiri dan cari bahan yang tepat yang diinginkan."
Salah satu jenis makanan yang bisa dibuat sendiri dan bisa dijadikan usaha adalah menu daging. Contohnya, kata Alvin, seperti resepnya Cauliflower Rice Butter With Easy Stir Fry Beef Shortplate. Resep nasinya adalah kembang kol yang dikukus dan dicincang di food processor, dicampur panas-panas dengan kacang polong rebus, mentega tawar, parsley cincang, garam, dan lada.
Untuk dagingnya adalah daging sapi shortplate yang dimarinasi dengan saus tiram, kecap asin, kecap manis, dan parutan jahe. Tumis bawang bombay, paprika, dan cabai, lalu dagingnya. Masak hingga matang dan sajikan daging tumis dengan nasi kembang kol. Beri garnish daun bawang dan tomat ceri panggang.