Ahad 16 Apr 2023 21:47 WIB

Mudik Pakai Mobil Listrik, Ini 11 SPKLU Fast-Charging yang Disiapkan PLN Jabar

Untuk tahu lokasinya juga cukup mudah, tinggal lihat di aplikasi PLN Mobile.

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Gita Amanda
PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Barat telah menyiapkan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) Ultra-Fast Charging di titik-titik strategis. (ilustrasi).
Foto: ANTARA/Muhammad Adimaja
PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Barat telah menyiapkan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) Ultra-Fast Charging di titik-titik strategis. (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Bagi masyarakat yang melakukan perjalanan pulang kampung naik mobil listrik dan melintasi daerah Jawa Barat, PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Barat telah menyiapkan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) Ultra-Fast Charging di titik-titik strategis. Ada 11 titik SPKLU yang disiapkan PLN untuk para pemudik.

Menurut General Manager PLN UID Jawa Barat, Susiana Mutia, keistimewaan SPKLU jenis ini yaitu memiliki kemampuan charging yang super cepat. Sehingga akan menambah kenyamanan para pengendara mobil listrik.

Baca Juga

PLN, kata dia, terus berupaya memberikan layanan terbaik bagi pelanggan termasuk pemudik yang menggunakan moda kendaraan listrik. Pembangunan 11 SPKLU baru ini menambah panjang daftar SPKLU PLN UID Jawa Barat yang sebelumnya sebanyak 109 buah.

Adapun sebaran SPKLU tersebut, kata dia, berada di 92 kantor PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) se Jawa Barat. Sisanya, tersebar di kantor PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3), Kantor Pemkab Garut, Rest Area 207 A dan 208 B, Istana Bogor, Gedung Sate Bandung, dan di jalur lintas selatan Banjar.