REPUBLIKA.CO.ID, CIANJUR — Kepala Polres (Kapolres) Cianjur AKBP Aszhari Kurniawan mengimbau pemudik, yang menggunakan kendaraan, tidak memaksakan diri melanjutkan perjalanan jika sudah merasa lelah. Pemudik diminta memanfaatkan tempat-tempat istirahat sementara di jalur mudik.
Pasalnya, mengemudikan kendaraan saat kondisi lelah bisa membahayakan. “Lebih baik mencegah sebelum terjadie. Lebih baik beristirahat daripada memaksakan diri melanjutkan perjalanan mudik karena ingin cepat sampai,” ujar Kapolres di Cianjur, Jawa Barat, Senin (17/4/2023).
Kapolres mengatakan, di jalur mudik wilayah Kabupaten Cianjur, mulai dari kawasan Puncak sampai rest area Citarum, terdapat sejumlah pos pelayanan dan pengamanan yang dapat dimanfaatkan untuk tempat beristirahat sementara.
Begitu juga markas-markas polsek yang berada di jalur mudik. “Silakan manfaatkan tempat istirahat yang ada, termasuk markas polsek di sepanjang jalur mudik Cianjur. Jangan memaksakan diri ketika lelah, lebih baik berhenti dan beristirahat,” ujarnya.
Sebelum memulai perjalanan mudik, Kapolres mengingatkan warga untuk memastikan kesiapan kondisi kendaraan yang akan digunakan. Pemudik juga diminta tidak membawa barang berlebihan.
“Sebelum berangkat mudik, pastikan kendaraan laik jalan dan semua panel di kendaraan berfungsi dengan baik. Termasuk pemudik dengan roda dua, tetap patuhi aturan lalu lintas, tidak membawa barang berlebihan, dan tidak membawa penumpang lebih dari satu orang,” kata Kapolres.