Selasa 18 Apr 2023 03:20 WIB

Lewat Daarut Tauhiid, Finnet Titipkan Donasi bagi Warga yang Membutuhkan

Pemberian donasi bagian dari program Ramadhan Idul Fitri Finnet

Red: Ichsan Emrald Alamsyah
 PT Finnet Indonesia yang merupakan anak usaha PT Telkom Metra dan PT Mekar Prana Indah tergerak untuk menitipkan donasi melalui Yayasan Daarut Tauhiid (DT). Hal ini untuk merayakan bulan suci Ramadhan 1444 H sekaligus untuk meringankan beban saudara kita.
Foto: dok istimewa
PT Finnet Indonesia yang merupakan anak usaha PT Telkom Metra dan PT Mekar Prana Indah tergerak untuk menitipkan donasi melalui Yayasan Daarut Tauhiid (DT). Hal ini untuk merayakan bulan suci Ramadhan 1444 H sekaligus untuk meringankan beban saudara kita.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Finnet Indonesia yang merupakan anak usaha PT Telkom Metra dan PT Mekar Prana Indah tergerak untuk menitipkan donasi melalui Yayasan Daarut Tauhiid (DT). Hal ini untuk merayakan bulan suci Ramadhan 1444 H sekaligus untuk meringankan beban saudara kita. 

Pendiri Pondok Pesantren Daarut Tauhiid KH. Abdullah Gymnastiar mengatakan sebelumnya Finnet bersama dengan DT telah bekerja sama terkait layanan inklusi keuangan digital di Indonesia. Aa Gym menyampaikan kebaikan kita juga diperbolehkan untuk memberitakan selama niatnya untuk memberikan motivasi bagi yang lain dalam berbuat baik. 

“Insya Allah, Allah mendengar semua doa-doa kita dan menjadi contoh kebaikan bagi yang lain berbuat baik. Berbuat baik apabila diketahui orang juga selama niatnya untuk menginspirasi orang insya Allah didengar Allah SWT,” ujarnya dalam keterangan tulis, Senin (17/4/2023).

Sementara itu Direktur Utama Finnet Rakhmad Tunggal Afifuddin menambahkan pemberian donasi ini merupakan Rangkaian Program Ramadhan Idul Fitri (RAFI) yang dibagi menjadi tiga program utama yaitu CSR Finpay Peduli, Marketing & Promotion dan Operasional Excellent.