Rabu 19 Apr 2023 04:36 WIB

Stafsus Apresiasi Komitmen Jokowi Wadahi Aspirasi Muda-mudi Papua

Menurut Billy, tidak ada lagi pembangunan era Jokowi yang bersifat Jawa-sentris.

Presiden Jokowi saat meresmikan gedung Papua Youth Creative Hub (PYCH) di Abepura, Kota Jayapura, Provinsi Papua pada Selasa (21/3/2023).
Foto: Dok Setpres
Presiden Jokowi saat meresmikan gedung Papua Youth Creative Hub (PYCH) di Abepura, Kota Jayapura, Provinsi Papua pada Selasa (21/3/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Papua Youth Creative Hub (PYCH) di Abepura, Kota Jayapura, Provinsi Papua pada Selasa (21/3/2023). Gedung PYCH dirancang sebagai sentra ekonomi kreatif guna pemberdayaan pemuda-pemudi Papua.

Dibangun Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dengan anggaran Rp 105 miliar, gedung tersebut memiliki berbagai ruangan dengan fungsi yang beragam. Staf Khusus Presiden Bidang Pendidikan, Inovasi, dan Daerah Terluar, Billy Mambrasar menjelaskan, pembangunan PYCH merupakan tindak lanjut dari pertemuan antara sejumlah anak muda Papua dan Presiden Jokowi di Istana Negara pada medio September 2019.

"Bila kita kilas balik ke 2019 saat pertama kali saya bersama teman-teman Papua Muda Inspiratif menghadap Pak Presiden terkait pembangunan sentra kreatif bagi pemuda-pemudi Papua, kami sangat bersyukur Papua Youth Creative Hub (PYCH) sudah terwujud dan hampir satu bulan sudah diresmikan Presiden Jokowi," kata Billy di Jakarta, Rabu (19/4/2023).

Salah satu founder PYCH tersebut mengucapkan terima kasih kepada Presiden Jokowi yang telah menaruh perhatian besar mewadahi anak muda Papua. "Hal ini menunjukkan komitmen Bapak Jokowi untuk mendorong kesejahteraan dan kemajuan anak muda Papua," ucap Billy.

Dalam sambutan peresmian PYCH, menurut Billy, Presiden Jokowi kala itu menyampaikan rasa bangganya bisa memenuhi permintaan 23 anak Papua pada 2019, untuk memiliki sebuah ruang pemberdayaan dan peningkatan kualitas SDM. Gedung PYCH dibangun dua lantai dengan luas total 5.392 meter persegi (m2) dan 3.000 m2 lahan hijau.

Gedung tersebut juga dilengkapi dengan fasilitas olahraga seperti lapangan futsal dan basket. "Dalam menjalankan pemerintahan, arahan Pak Presiden sudah jelas bahwa pemerataan pembangunan harus terus kita kawal, sehingga tidak ada lagi pembangunan yang bersifat Jawa-sentris," kata Billy.

Hadirnya PYCH, menurut Billy, merupakan satu dari bukti konkret komitmen Presiden Jokowi dalam menghadirkan pembangunan di seluruh Indonesia. "Hormat dan apresiasi tertinggi kami kepada Bapak Jokowi," ucap lulusan Harvard University tersebut.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement