Jumat 21 Apr 2023 19:55 WIB

Presiden Atletico Madrid Berharap Chelsea Permanenkan Joao Felix, Tapi...

Felix tidak menunjukkan performa impresif selama masa pinjamannya di Chelsea.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Endro Yuwanto
Pemain depan Atletico Madrid Joao Felix yang dipinjamkan ke Chelsea pada Januari 2023.
Foto: AP/Alastair Grant
Pemain depan Atletico Madrid Joao Felix yang dipinjamkan ke Chelsea pada Januari 2023.

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Presiden Atletico Madrid Enrique Cerezo angkat bicara soal situasi Joao Felix di tengah kekhawatiran Chelsea yang dikatakan tidak berencana untuk mengontrak sang pemain secara permanen pada musim panas nanti. Dapat dipahami bahwa pelatih Atletico Diego Simeone tidak memandang Felix sebagai bagian dari rencananya untuk musim depan dan klub berharap untuk melepasnya.

Ditanya tentang masa depan Felix di Estadio Wanda Metropolitano, Enrique Cerezo menyebut pihaknya harus lebih dulu menunggu hingga akhir musim panas nanti.

Baca Juga

"Chelsea adalah tim besar yang bisa mengandalkannya. Jika dia kembali ke klub, ia tetap akan disambut," kata Enrique Cerezo menjelaskan dikutip Metro, Jumat (21/4/2023).

Chelsea menghabiskan dana sekitar 16 juta pounds untuk membawa Felix ke Stamford Bridge pada bulan Januari 2023 dengan status pinjaman untuk sisa musim ini.

Klub La Liga Spanyol Atletico pun berharap the Blues membayar 70,5 juta pounds pada akhir musim untuk menjadikannya transfer permanen.

Akan tetapi pemain internasional Portugal tersebut tidak menunjukkan performa impresif selama masa pinjamannya di Stamford Bridge. Felix bahkan memulai dua pertandingan terakhir the Blues dari bangku cadangan dalam kekalahan 1-2 melawan Brighton and Hove Albion dan 0-2 atas Real Madrid di Liga Champions.

Apabila the Blues tidak bersedia mempermanenkan status Joao Felix, pesepak bola 23 tahun itu tidak perlu khawatir sebab dua klub Inggris Newcastle United dan Manchester United bisa jadi opsi menarik.

Sebelumnya Felix berbicara tentang masa depannya dan ia mengaku bakal terus berusaha melakukan yang terbaik di setiap klub yang diperkuatnya. "Masa depan tidak ada yang tahu dan saya hanya fokus pada tim saat ini. Memberikan kontribusi terbaik," kata Felix menegaskan.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 14 11 1 2 42 28 34
2 Real Madrid Real Madrid 13 9 3 1 28 17 30
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 14 8 5 1 21 13 29
4 Villarreal Villarreal 13 7 4 2 25 4 25
5 Athletic Club Athletic Club 14 6 5 3 20 7 23
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement