Kamis 27 Apr 2023 07:26 WIB

Pria di Bandung Nekat Loncat ke Sungai Citarum, Ini Penyebabnya 

Korban ditemukan dalam kondisi luka pada kaki sebelah kanan.

Rep: M Fauzi Ridwan/ Red: Agus Yulianto
Jembatan Sungai Citarum. (Ilustrasi)
Foto: ANTARA/NOVRIAN ARBI
Jembatan Sungai Citarum. (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG  -- Warga Kota Bandung berinisial MD (39 tahun) nekat loncat ke sungai Citarum di Jembatan Citarum, Jalan Terusan Nanjung, Cisaat, Kecamatan Kutawaringin, Kabupaten Bandung, Rabu (26/4/2023) malam. Penyebabnya, korban kalah bermain judi online slot.

Kapolsek Margaasih Kompol Ikhwan Heriyanto mengatakan, petugas mendapati laporan bahwa terdapat seorang pria yang loncat ke Sungai Citarum di jembatan Citarum di Jalan Nanjung. Petugas pun langsung mendatangi lokasi untuk mengecek.

"Saat warga melintas di tempat kejadian perkara, korban yang awalnya berdiri di samping Jembatan Citarum tiba-tiba meloncat," ujarnya saat dikonfirmasi, Kamis (27/4/2023).

Selanjutnya, petugas mendapati informasi jika di belakang PT Gistex terdapat seseorang yang berhasil diselamatkan dari aliran Sungai Citarum. Diketahui korban merupakan orang yang meloncat di jembatan Citarum.

"Korban ditemukan dalam kondisi luka pada kaki sebelah kanan," katanya.

Setelah diselamatkan, korban diketahui nekat meloncat ke Sungai Citarum karena kalah bermain judi online slot. Petugas pun segera memberi pertolongan ke korban dan menyerahkannya kepada keluarga.

"Alasan penyebab loncat kalah bermain judi online slot. Korban langsung diserahkan ke keluarga," katanya.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement