Kamis 27 Apr 2023 13:51 WIB

Era Gubernur Erzaldi Jadi Era dengan Pembangunan Jalan Terpanjang di Babel

Kerusakan jalan di Babel terhitung hanya 4 persen dari total 850 Km

Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Gubernur Erzaldi Rosman telah mewujudkan kesetaraan pembangunan infrastruktur jalan (provinsi) di Pulau Bangka dan Pulau Belitung
Foto: dok istimewa
Gubernur Erzaldi Rosman telah mewujudkan kesetaraan pembangunan infrastruktur jalan (provinsi) di Pulau Bangka dan Pulau Belitung

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Saat tanah air dihebohkan dengan sederet keluhan dari masyarakat terhadap pembangunan di daerahnya, khususnya dalam pembangunan infrastruktur jalan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) justru menorehkan goresan positif di sektor ini.

Dikutip dari data Badan Pusat Statistik (BPS) via Perupadata, provinsi yang terletak di timur Pulau Sumatra ini menjadi daerah dengan jalan rusak dalam kategori jalan lintas provinsi, dengan kerusakan ringan, dan berat paling sedikit di Indonesia. 

Kerusakan jalan di Babel hanya 35,1 kilometer, atau (4,12 persen) dari total 850 kilometer. Panjangnya jalan rusak tersebut (35,1 km), bahkan hanya berkategori jalan rusak ringan. 

Sementara, kategori rusak berat nol persen. Seperti diketahui, sepuluh besar lainnya di bawah Babel dengan jalan (provinsi) rusak paling sedikit yaitu Jawa Timur (90,1 km), Gorontalo (114,5 km), Kalimantan Selatan (129,7 km), dan Sumatera Selatan (151,2 km), Bali (156,8), Kalimantan Tengah (164,2), Kepulauan Riau (187,5), dan Sulawesi Tenggara (213,1).