Rabu 03 May 2023 12:52 WIB

Efek Kekalahan Madrid dari Sociedad, Barcelona Bisa Pastikan Gelar pada Pekan ke-34

Barcelona bahkan dapat memastikan gelar sebelum melawan Espanyol pekan depan.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti.
Foto: AP Photo/Manu Fernandez
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti.

REPUBLIKA.CO.ID, SAN SEBASTIAN -- Kekalahan Real Madrid 0-2 dari Real Sociedad pada pekan ke-33 La Liga Spanyol membuka peluang Barcelona memastikan gelar pada pekan ke-34 saat menghadapi Espanyol. Madrid terkapar oleh gol Sociedad yang dicetak oleh Takefusa Kubo dan Ander Barrenetxea di Stadion Anoeta, San Sebastian, Rabu (3/5/2023) dini hari WIB.

Madrid kini tertinggal 14 poin dari Barceloa dengan sisa lima pertandingan lagi. Barcelona bahkan dapat memastikan gelar sebelum melawan Espanyol pekan depan, jika Madrid gagal mengalahkan Getafe pada pekan ke-34 yang akan bermain lebih awal.

Baca Juga

Dilansir dari Football Espana, Rabu (3/5/2023), pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti melakukan beberapa perubahan pemain. Ia mengistirahatkan Vinicius Junior dan Karim Benzema sehingga pelatih asal Italia itu memasang Mariano Diaz sebagai starter. Itu adalah yang pertama kalinya bagi sang pemain tampil sebagai starter musim ini.

Keputusan Ancelotti itu rupanya berbuah petaka. Para pemain pengganti Vinicius dan Benzema tak memberikan efek signifikan. Tuan rumah bahkan mempunyai peluang yang lebih baik di babak pertama. David Silva dan Martin Zubimendi nyaris juga mencetak gol.

Lini belakang Madrid juga bermain buruk. Back pass kurang sempurna Eder Militao dimanfaatkan Kubo yang membuka skor. Ia dengan mudah memasukkan bola ke gawang Madrid yang tanpa pengawalan kiper Thibaut Courtois.

Segalanya menjadi lebih buruk ketika Madrid harus bermain dengan 10 pemain pada menit ke-60 karena Dani Carvajal dikartu merah. Posisi tersebut menjadikan tuan rumah kian nyaman dalam mengatur permainan. Sociedad pun menggandakan keunggulan di menit ke-85 lewat Barrenetxea.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 13 11 0 2 40 28 33
2 Real Madrid Real Madrid 12 8 3 1 25 14 27
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 13 7 5 1 19 12 26
4 Villarreal Villarreal 12 7 3 2 23 4 24
5 Osasuna Osasuna 13 6 3 4 17 -3 21
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement