Rabu 03 May 2023 15:59 WIB

Tumbuh 74,6 Persen, NCKL Bukukan Pendapatan Rp 4,8 T 

NCKL juga telah menyelesaikan lini ke 3 produksi refinery High Pressure Acid Leach.

Red: Agus Yulianto
PT Trimegah Bangun Persada Tbk dan entitas anak (NCKL) resmi melantai di Bursa Efek Indonesia pada tanggal 12 April 2023.
Foto: Istimewa
PT Trimegah Bangun Persada Tbk dan entitas anak (NCKL) resmi melantai di Bursa Efek Indonesia pada tanggal 12 April 2023.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Trimegah Bangun Persada Tbk dan entitas anak (NCKL), perusahaan pertambangan dan hilirisasi nikel terintegrasi yang memiliki kemampuan hulu dan hilir di Pulau Obi, Halmahera Selatan, Maluku Utara, mengumumkan pendapatannya. Pendapatan di kuartal pertama tahun 2023 ini naik sebesar 74,6 persen menjadi Rp 4,8 triliun dibandingkan dengan Rp 2,7 triliun di kuartal pertama tahun 2022. 

"Sementara, laba bersih pemilik entitas induk mencapai Rp 1,4 triliun dalam periode yang sama," tulis keterangan resmi  PT Trimegah Bangun Persada Tbk dalam keterangannya yang diterima Republika.co.id, Rabu (3/5).

Baca Juga

Dalam mendukung program pemerintah untuk memajukan industri nikel dari hulu ke hilir, NCKL akan terus melakukan investasi dan pembangunan fasilitas produksi yang dapat meningkatkan volume dan nilai tambah dari produk yang dihasilkan. 

"Perseroan juga akan terus menjaga posisi keuangan yang sehat dan kuat untuk mengantisipasi kebutuhan modal kerja ke depan," sebutnya.