Sabtu 06 May 2023 09:14 WIB

Pengakuan Warga Terkait 'Prank' Jokowi Cek Jalan Rusak di Rumbia Lampung

Warga menyebut Jokowi mengubah rute kunjungan selain Rumbia

Rep: Mursalin Yasland / Red: Nashih Nashrullah
Jalan poros Rumbia yang rusak di Kecamatan Rumbia, Kabupaten Lampung Tengah, Lampung, sebelum diperbaiki Senin (1/5/2023).
Foto: Republika/Mursalin Yasland
Jalan poros Rumbia yang rusak di Kecamatan Rumbia, Kabupaten Lampung Tengah, Lampung, sebelum diperbaiki Senin (1/5/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDAR LAMPUNG – Mengetahui jalan poros Rumbia, yang telah diperbaiki Pemprov Lampung, Presiden Jokowi mengubah rute peninjauan jalan rusak, Jumat (5/5/2023) petang. 

Jokowi melihat dan merasakan dalam mobilnya kondisi jalan rusak di ruas Seputih Raman–Seputih Banyak–Simpang Randu, Kabupaten Lampung Tengah. 

Baca Juga

Menurut Towo, warga Rumbia, kedatangan Jokowi di Lapangan Sido Binangun (SB-13) atau Lapangan Rumbia, di Kecamatan Rumbia, Lampung Tengah sudah ditunggu warga sejak Jumat pagi. Namun, kata dia, Presiden malah mengubah rute peninjauan lewat ruas Jalan Seputih Raman– Seputih Banyak–sampai Simpang Randu, sebelum ke Rumbia. 

“Presiden tidak sampai ke Rumbia, hanya sampai di Simpang Randu, ribuan warga sudah menunggunya,” kata Towo, saat dihubungi Republika.co.id, Jumat (5/5/2023) malam.

Menurut dia, Jokowi dan tiga menteri lainnya yakni Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri BUMN Erick Thohir, dan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan meninjau jalan rusak di Kabupaten Lampung menggunakan mobil. 

Presiden sempat mengganti mobil dari sedan dengan mobil lainnya untuk melintasi jalan rusak. 

Dia mengatakan, Presiden Jokowi barangkali sudah mengetahui tidak jadi meninjau jalan poros Rumbia karena sudah diperbaiki Pemprov Lampung, sebelum kedatangan Jokowi sejak Senin (1/5/2023). 

“Beritanya sudah viral, Gubernur Lampung perbaiki jalan rusak di Rumbia, jadi untuk apa tinjau lagi,” kata Towo. 

Presiden Jokowi dan rombongan hanya sampai di Simpang Randu, dan tidak lagi melanjutkan kunjungan ke Rumbia, dikarenakan waktu sudah malam. 

Kedatangan Jokowi disambut antusias warga yang telah lama menantikan kedatangan orang nomor satu di Indonesia tersebut.

Baca juga: 22 Temuan Penyimpangan Doktrin NII di Pesantren Al Zaytun Menurut FUUI

“Mobil presiden sampai tidak bisa bergerak di Simpang Randu, saking banyaknya warga ingin bertemu Jokowi,” kata Deli, warga Bumi Nabung, Lampung Tengah. 

Sebelumnya, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi meninjau jalan poros Rumbia yang rusak parah tersebut dari Kota Bandar Lampung menggunakan helikopter. 

Sedangkan jarak tempuh bila menggunakan kendaraan motor atau mobil menempuh waktu tiga jam, dikarenakan akses jalan menuju daerah itu rusak parah.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement