Ahad 07 May 2023 18:01 WIB

In Picture: Pidato Anies Baswedan di Lapang Tenis Indoor Senayan

Anies Baswedan menyampaikan pidato politik yang dihadiri 4000 relawan. .

Rep: Putra M Akbar / Red: Yogi Ardhi

Bakal Calon Presiden dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan bersiap menyampaikan pidato politik di Tenis Indoor Senayan, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Ahad (7/5/2023). (FOTO : Republika/Putra M. Akbar)

Anies Baswedan menyampaikan pidato bertajuk Meluruskan Jalan Menghadirkan Keadilan yang dihadiri 4.000 relawan. (FOTO : Republika/Putra M. Akbar)

Pada kesempatan tersebut juga dideklarasikan relawan Amanat Indonesia (Anies) yang merupakan komunitas gerakan yang memperjuangkan Anies sebagai Presiden 2024. (FOTO : Republika/Putra M. Akbar)

Anies mengkritisi kebijakan subsidi pembelian kendaraan listrik yang notabene kalangan orang yang mampu secara finansial.. (FOTO : Republika/Putra M. Akbar)

Anies juga menyinggung lawan kontestasi pilpres yang dihadapinya yang memiliki sumber daya yang luar biasa besar, lawan yang memiliki kekuatan yang sangat besar, lawan yang bisa mendominasi, (FOTO : Republika/Putra M. Akbar)

Bakal Calon Presiden dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan (tengah) melambaikan tangan kepada relawan sebelum menyampaikan pidato politik di Tenis Indoor Senayan, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Ahad (7/5/2023). Anies Baswedan menyampaikan pidato bertajuk Meluruskan Jalan Menghadirkan Keadilan yang dihadiri 4.000 relawan. Pada kesempatan tersebut juga dideklarasikan relawan Amanat Indonesia (Anies) yang merupakan komunitas gerakan yang memperjuangkan Anies sebagai Presiden 2024. (FOTO : Republika/Putra M. Akbar)

Bakal Calon Presiden dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan mencium tangan seorang anak sebelum menyampaikan pidato politik di Tenis Indoor Senayan, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Ahad (7/5/2023). Anies Baswedan menyampaikan pidato bertajuk Meluruskan Jalan Menghadirkan Keadilan yang dihadiri 4.000 relawan. Pada kesempatan tersebut juga dideklarasikan relawan Amanat Indonesia (Anies) yang merupakan komunitas gerakan yang memperjuangkan Anies sebagai Presiden 2024. (FOTO : Republika/Putra M. Akbar)

inline

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bakal Calon Presiden dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan bersiap menyampaikan pidato politik di Tenis Indoor Senayan, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Ahad (7/5/2023).

Anies Baswedan menyampaikan pidato bertajuk "Meluruskan Jalan Menghadirkan Keadilan", yang dihadiri 4.000 relawan. Pada kesempatan tersebut, juga dideklarasikan relawan Amanat Indonesia (Anies), yang merupakan komunitas gerakan yang memperjuangkan Anies sebagai presiden 2024.

Dalam pidatonya Anies mengajak untuk menjadikan ajang kontestasi Pilpres 2024 hendaknya menjadi semua pihak untuk melihat dan mengevaluasi kebijakan yang sudah dijalani apakah sesuai dengan janji kemerdekaan, yakni keadilan sosial bagi seluruh rakyat.

 

Untuk itu, bakal calon presiden (capres) dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Rasyid Baswedan, menegaskan Pilpres 2024 mendatang harus menjadi ajang kontestasi adu rekam jejak, gagasan, hingga karya.  

Ia pun ingin agar seluruh pendukung, relawan, hingga simpatisan untuk menunjukkan kenyataan dari tiga hal tersebut dalam meraih kemenangan.

 

 

sumber : Republika
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement