Senin 08 May 2023 17:04 WIB

Jadi Caleg PKS, Komedian Narji Ingin Majukan Pertanian di Jateng

Pekalongan merupakan kampung halaman istri dari komedian Narji.

Rep: Febryan A/ Red: Agus raharjo
Komedian sekaligus kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Narji saat mengikuti pendaftaran bakal calon anggota DPR RI untuk Pemilu serentak tahun 2024 di kantor KPU RI, Jakarta, Senin (8/5/2023). Partai Keadilan Sejahtera (PKS) merupakan partai pertama yang mendaftarkan bakal calon anggota DPR RI dalam kontestasi Pemilu 2024. Sebanyak 580 bakal calon anggota DPR RI dari PKS diantaranya 35,9 persen merupakan bakal caleg perempuan telah terdaftar di KPU untuk mengikuti Pemilu serentak pada 2024 mendatang.
Foto: Republika/Thoudy Badai
Komedian sekaligus kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Narji saat mengikuti pendaftaran bakal calon anggota DPR RI untuk Pemilu serentak tahun 2024 di kantor KPU RI, Jakarta, Senin (8/5/2023). Partai Keadilan Sejahtera (PKS) merupakan partai pertama yang mendaftarkan bakal calon anggota DPR RI dalam kontestasi Pemilu 2024. Sebanyak 580 bakal calon anggota DPR RI dari PKS diantaranya 35,9 persen merupakan bakal caleg perempuan telah terdaftar di KPU untuk mengikuti Pemilu serentak pada 2024 mendatang.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komedian Narji Cagur maju sebagai calon anggota legislatif (caleg) DPR RI dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Narji akan bertarung dari daerah pemilihan (dapil) Jawa Tengah 10 yang meliputi Kabupaten Batang, Kabupaten Pekalongan, Kabupaten Pemalang, dan Kota Pekalongan.

Narji mengatakan, dirinya maju menjadi caleg karena ingin memajukan pertanian dan dunia usaha di dapil Jateng 10 karena Pekalongan merupakan kampung halaman istrinya. Pasalnya, di sana banyak anak muda yang harus mencari pekerjaan di Jakarta.

Baca Juga

"Di sana tuh usia produktif larinya ke Jakarta semua. Akhirnya di kampung gua adanya cuma nenek-nenek sama kakek-kakek. Lu di kampung gua kalo shooting nyari figuran nenek-nenek nggak perlu pusing-pusing casting, banyak banget di tiap rumah ada dua," ujar Narji kepada wartawan di Kantor KPU RI, Jakarta, Senin (8/5/2023).

Dengan menjadi anggota dewan, Narji ingin menciptakan usaha kreatif bagi anak muda di sana. Selain itu, dirinya juga ingin memajukan dunia olahraga di wilayah itu. Karena itu, Narji ingin menjadi anggota DPR pada komisi yang membidangi pertanian atau olahraga.

Terkait proses pengusungannya, pria berusia 45 tahun itu menyebut dirinya tidak membayar uang mahar sama sekali. "Maharnya hati bro," kata Narji.

Narji juga menegaskan bahwa dirinya tetap akan menjadi pelawak. Tidak mungkin dirinya melupakan dunia komedi yang membesarkan namanya.

"Orang tau nama gue kan dari dunia komedi Kalau gua jadi anggota dewan, lalu lupa sama dunia komedi, gua kacang lupa kulit juga berarti. Gua kan kacang panjang," kata Narji sembari berkelakar.

Apalagi, lanjut dia, rekan-rekan sesama komedian mendukung langkah dirinya menjadi caleg DPR RI. Bahkan Narji meyakini akan semakin banyak rekan-rekannya sesama seniman yang masuk dunia politik karena memang ada banyak persoalan dunia seni.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement