Kamis 11 May 2023 23:12 WIB

Cara Daftar BUMN 2023: Link, Syarat, dan Jadwal Rekrutmen Bersama

Berikut link, cara daftar, syarat, dan jadwal Rekrutmen Bersama BUMN 2023.

Rep: Koiyudh/ Red: Partner
.
Foto: network /Koiyudh
.

Daftar Perusahaan Rekrutmen Bersama BUMN 2023.
Daftar Perusahaan Rekrutmen Bersama BUMN 2023.

RUANG TEKNO -- Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2023 resmi dibuka pada hari ini, Kamis (11/5/2023).

Kamu bisa mengaksesnya di situs resmi kementerian BUMN (Badan Usaha Milik Negara) dan FHCI (Forum Human Capital Indonesia) pada link di bawah ini.

Sekadar informasi, pendaftaran program lowongan kerja di BUMN ini rencana awalnya dibuka pada 5 Mei 2023. Namun kemudian diundur menjadi 11 Mei 2023.

Rekrutmen dibuka untuk umum bagi lulusan SMA Sederajat, D3, D4/S1, dan S2 hingga 20 Mei 2023.

Adapun pengumuman hasil registrasi online diumumkan pada Juni 2023 mendatang.

Berikut link, cara daftar, persyaratan, jadwal, dan daftar posisi atau lowongan yang dibuka di perusahaan BUMN 2023,

Link Rekrutmen BUMN 2023

Penting diketahui, pelamar hanya bisa mengirim surat lowongan atau melihat daftar perusahaan, posisi yang dibuka, dengan login di situs resmi Rekrutmen Bersama BUMN 2023.

FHCI memastikan tidak menerima lamaran melalui media lain.

Berikut link yang bisa kamu akses:

>> https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id/

Adapun untuk melamar, kamu bisa melihat cara daftarnya di bawah ini,

Cara Daftar Rekrutmen Bersama BUMN 2023

1. Buka link Rekrutmen Bersama BUMN 2023

2. Klik “Register” untuk membuat akun bila belum punya. Masukkan data diri seperti alamat e-mail aktif, nama lengkap, nomor KTP, dan buat password.

3. Setelah itu, verifikasi akun lewat tautan yang dikirim alamat e-mail.

4. Setelah punya akun, login dan lengkapi data riwayat diri (curriculum vitae). Isian terdiri dari data pendidikan, alamat, pengalaman pekerjaan, dan sebagainya.

5. Cari lowongan perusahaan yang tersedia. Pilih BUMN dan posisi pekerjaan yang dibuka sesuai kebutuhan.

6. Klik opsi “Daftar”.

7. Kamu bisa memantau proses pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2023 secara berkala di halaman dashboard rekrutmenbersama.fhcibumn.id. Setiap proses bakal diumumkan di sana.

Demikian cara daftar Rekrutmen Bersama BUMN 2023. Sebagai tambahan, sebelum mendaftar, kamu mungkin juga butuh melihat apa saja ketentuan dan syarat yang dibutuhkan.

Berikut ketentuan dan syarat Rekrutmen Bersama BUMN 2023,

Persyaratan Rekrutmen Bersama BUMN 2023

Ketentuan

Pelamar hanya boleh mendaftar maksimal 1 posisi dari daftar perusahaan BUMN.

Seluruh tahapan rekrutmen tidak dipungut biaya apapun.

Pendaftaran hanya dapat dilakukan secara online melalui https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id.

Seluruh kegiatan dan pengumuman tiap tahapan seleksi diumumkan melalui https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id

Seluruh biaya akomodasi dan transportasi selama proses rekrutmen dan seleksi menjadi tanggungan pelamar.

Seluruh Pelamar diwajibkan mengajukan lamaran dengan melakukan registrasi online melalui https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id

FHCI berhak sepenuhnya menetapkan daftar kandidat yang dinilai memenuhi kualifikasi pada setiap tahapan seleksi.

Hasil keputusan FHCI bersifat final, mengikat, dan tidak dapat diganggu gugat.

Masa waktu registrasi online adalah 11 Mei - 20 Mei 2023

Syarat pendaftaran

1. Warga Negara Indonesia

2. Usia maksimal per 11 Mei 2023 mengikuti jenjang pendidikan sebagai berikut:

SMA/Sederajat: 25 tahun;

Diploma III: 27 tahun;

S1/Diploma IV: 30 tahun;

S2: 35 tahun;

3. Nilai IPK minimal 3.00 (skala 4.00) untuk D-III/D-IV/S-1 dan minimal 3.25 (skala 4.00) untuk S2

4. Nilai Rata-rata Ujian Sekolah minimal 75 (skala 100) untuk lulusan SMA

5. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia.

6. Jenis kelamin menyesuaikan kebutuhan posisi masing-masing BUMN.

7. Sehat jasmani, rohani dan bebas narkoba.

8. Dokumen SKCK dari Kepolisian (Jika Ada).

9. Sertifikasi pelatihan yang sesuai dengan kompetensi dan rekomendasi pengalaman kerja apabila ada.

10. Rekomendasi Komunitas (berprestasi di Bidang Olahraga/Seni/Digital Creator/Start Up) apabila ada.

Dokumen yang perlu disiapkan

• Foto Profil (Wajib)

• KTP (Wajib)

• Ijazah/Surat Keterangan Lulus (Wajib)

• Transkrip Nilai/Nilai Ujian Sekolah (Wajib)

• SKCK (Jika Ada)

• Dokumen lainnya, seperti Sertifikat Pelatihan, Sertifikat Bahasa Inggris, dan sebagainya (Jika Ada)

• Surat rekomendasi pernah bekerja (Jika Ada)

• Setiap dokumen yang terdiri lebih dari satu (seperti ijazah untuk dua pendidikan), wajib untuk disatukan dalam satu file dokumen.

Jadwal Rekrutmen Bersama BUMN 2023

• Registrasi Online & Seleksi Administrasi: 11 Mei - 20 Mei 2023

• Pengumuman Hasil Registrasi Online: Juni 2023

• Tes Online Tahap 1: 12 Juni - 21 Juni 2023

• Pengumuman Tes Online Tahap 1: Juli 2023

• Tes Online Tahap 2: 20 Juli - 22 Juli 2023

• Pengumuman Tes Online Tahap 2: Agustus 2023

• Tes Seleksi di BUMN: 9 Agustus - 24 Agustus 2023

• Pengumuman Final Calon Pegawai BUMN: Agustus 2023

Daftar Perusahaan Rekrutmen Bersama BUMN 2023

Kamu bisa melihat daftar lowongan, perusahaan, dan posisi BUMN yang dibuka pada program Rekrutmen Bersama 2023 dengan mengklik link ini.

Baca juga: Cara Cek Pengumuman Hasil Tes TKD BUMN di Situs rekrutmenbersama

sumber : https://ruangtekno.republika.co.id/posts/215222/cara-daftar-bumn-2023-link-syarat-dan-jadwal-rekrutmen-bersama
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement