Senin 15 May 2023 11:55 WIB

Mengenang 4 Luka Indonesia di Final Sepak Bola SEA Games Pasca-Emas 1991

Kini saatnya medali emas itu terkalung di leher para pejuang Merah Putih.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Para pemain dan ofisial timnas Indonesia U-22 melakukan sujud syukur usai bertanding melawan Vietnam pada babak semifinal SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu (13/5/2023). Timnas Indonesia U-22 lolos ke babak final usai mengalahkan tim sepak bola Vietnam dengan skor 3-2.
Foto: ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Para pemain dan ofisial timnas Indonesia U-22 melakukan sujud syukur usai bertanding melawan Vietnam pada babak semifinal SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu (13/5/2023). Timnas Indonesia U-22 lolos ke babak final usai mengalahkan tim sepak bola Vietnam dengan skor 3-2.

REPUBLIKA.CO.ID, PHNOM PENH -- Timnas sepak bola Indonesia U-22 sukses ke babak final cabang olahraga sepak bola SEA Games Kamboja 2023 setelah mengalahkan Vietnam 3-2 dalam pertandingan semifinal, Sabtu (13/5/2023). Mereka akan menghadapi Thailand dalam perebutan medali emas.

Terakhir kali Indonesia meraih medali emas di cabang olahraga sepak bola SEA Games pada 1991. Ketika itu, Skuad Garuda mengalahkan Thailand. Total Indonesia mendapatkan medali emas dua kali. Sebelum 1991 kita meraih medali emas pada 1987 saat mengalahkan Malaysia di partai final.

Baca Juga

Setelah 1991, Indonesia selalu gagal meraih emas meskipun beberapa kali lolos ke final.  Tercatat pasca-1991, Indonesia sudah empat kali lolos ke final. Berikut empat partai final yang diakoni Indonesia setelah meraih medali emas 1991:

 

-          SEA Games Indonesia 1997

Indonesia lolos ke partai final dan melawan Thailand dalam perbutan medali emas. Indonesia lolos sebagai juara grup A yang dikuti oleh Vietnam sebagai runner-up. Sementara Thailand juara grup B diikuti Singapura sebagai runner-up. Di semifinal, Indonesia yang berstatus sebagai juara grup melawan Singapura dengan kemenangan 2-1.

Sedangkan Thailand menang atas Vietnam di babak semifinal. Namun, Indonesia harus gagal meraih emas di publik sendiri setelah kalah pada babak adu penalti 2-4 setelah di waktu normal bermain imbang 1-1.

 

-          SEA Games Indonesia 2011

Indonesia baru bisa kembali ke partai final di SEA Games kali ini. Namun, Indonesia lagi-lagi gagal setelah kalah dari Malaysia melalui adu penalti. Indonesia menjadi runner-up grup A di bawah Malaysia. Di semifinal, Indonesia menyingkirkan Vietnam 2-0. Sementara Malaysia mengalahkan Myanmar.

 

-           SEA Games 2013 Myanmar

Indonesia kembali lolos ke final di edisi kali ini dan lagi-lagi gagal merengkuh emas. Thailand kembali menjadi pemupus mimpin Indonesia merengkus medali emas. Di final, Indonesia kalah tipis 1-0.

 

-          SEA Games Filipina 2019

          Mimpi Indonesia kembali tertunda ketika kalah dari Vietnam di partai final. Indonesia yang dilatih Indra Sjafri waktu itu kalah 0-3 dari tim asuhan Park Hang Seo.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement