Senin 15 May 2023 21:34 WIB

Pemimpin Azerbaijan dan Uzbekistan Ucapkan Selamat kepada Erdogan atas Hasil Pemilu Turki

Erdogan memperoleh lebih dari 49 persen suara menurut hasil awal tidak resmi

Rep: Amri Amrullah/ Red: Nidia Zuraya
Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan, kanan, dan istrinya Emine memberi isyarat kepada para pendukungnya di markas partai, di Ankara, Turki, Senin dini hari, 15 Mei 2023. Erdogan yang telah memerintah negaranya dengan cengkeraman yang semakin kokoh selama 20 tahun, adalah terkunci dalam perlombaan pemilihan yang ketat pada hari Minggu, dengan kemungkinan menang atau kalah melawan penantang utamanya saat suara terakhir dihitung.
Foto: AP Photo/Ali Unal
Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan, kanan, dan istrinya Emine memberi isyarat kepada para pendukungnya di markas partai, di Ankara, Turki, Senin dini hari, 15 Mei 2023. Erdogan yang telah memerintah negaranya dengan cengkeraman yang semakin kokoh selama 20 tahun, adalah terkunci dalam perlombaan pemilihan yang ketat pada hari Minggu, dengan kemungkinan menang atau kalah melawan penantang utamanya saat suara terakhir dihitung.

REPUBLIKA.CO.ID, ANKARA -- Presiden Azerbaijan Ilham Aliyev dan Presiden Uzbekistan Shavkat Mirziyoyev menyampaikan ucapan selamat kepada Presiden Recep Tayyip Erdogan atas keberhasilan perolehan suara saat pemungutan suara di Turki, Ahad (14/5/2023) lalu.

Kedua pemimpin tersebut melakukan panggilan telepon secara terpisah kepada Erdogan pada Senin (15/5/2023), menyatakan harapan bahwa hasil pemilu akan bermanfaat bagi bangsa Turki.

Baca Juga

Aliyev menyampaikan harapannya kepada Erdogan. "Bahwa Turki telah membuat kemajuan yang luar biasa di bawah kepemimpinan Erdogan," kata Kantor Kepresidenan Azerbaijan dalam sebuah pernyataan.

"Sebagai perwujudan dari hal ini, rakyat Turki yang bersaudara juga telah menunjukkan kepercayaan kepada pemimpin mereka dalam pemilihan umum ini," tambah pernyataan tersebut.