Rabu 17 May 2023 10:17 WIB

Ernando: Ternyata Sudah Nggak Mimpi Lagi

Timnas Indonesia terakhir kali memenangkannya pada SEA Games 1991 Manila.

Red: Didi Purwadi
Pesepak bola Timnas Indonesia U-22 menyanyikan lagu Indonesia Raya usai meraih medali emas SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023). Indonesia berhasil meraih medali emas usai mengalahkan Thailand 5-2
Foto: ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Pesepak bola Timnas Indonesia U-22 menyanyikan lagu Indonesia Raya usai meraih medali emas SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023). Indonesia berhasil meraih medali emas usai mengalahkan Thailand 5-2

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Timnas Indonesia U-22 akhirnya menuntaskan penantian panjang 32 tahun dengan merebut medali emas SEA Games 2023 Kamboja. Skuad besutan Indra Sjafri meraihnya usai mengalahkan Thailand dengan skor 5-2 di laga final sepak bola putra SEA Games 2023 di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh, pada Selasa (16/5/2023).

Kiper Timnas U-22, Ernando Ari, menyebut medali emas kini bukan mimpi lagi bagi penggawa timnas dan masyarakat Indonesia. Karena, Timnas Indonesia akhirnya mampu mempersembahkan medali emas sejak terakhir kali memenangkannya pada SEA Games 1991 Manila.

‘’Ternyata udah ga mimpi lagi,’’ tulis Ernando lewat unggahan Instagram centang birunya dengan menambahkan emotikon medali emas dan senyum.

Unggahan kiper Persebaya Surabaya kelahiran Semarang ini mendapat 112 ribu like. Sementara, ada 1.957 komentar yang menanggapi unggahan kiper berusia 21 tahun tersebut.