Kamis 18 May 2023 20:08 WIB

Sri Mulyani Minta Belanja Pemerintah Semakin Berkualitas

Hal ini untuk mengoptimalkan penggunaan APBN dalam mendorong perekonomian.

Rep: Novita Intan/ Red: Ahmad Fikri Noor
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. Sri Mulyani Indrawati meminta kementerian/lembaga dapat memaksimalkan anggaran belanja secara berkualitas.
Foto: AP Photo/Jose Luis Magana
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. Sri Mulyani Indrawati meminta kementerian/lembaga dapat memaksimalkan anggaran belanja secara berkualitas.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati meminta kementerian/lembaga memaksimalkan anggaran belanja secara berkualitas. Hal ini bertujuan untuk mendorong anggaran pendapatan dan belanja negara terhadap perekonomian nasional.

Sri mengatakan, pertumbuhan ekonomi pada kuartal I 2023 merupakan hasil kinerja kementerian/lembaga dalam mewujudkan tata kelola keuangan yang lebih berkualitas. “Pemerintah telah melakukan simplifikasi indikator kinerja pelaksanaan anggaran belanja. Hal ini untuk mendorong akselerasi realisasi dan capaian kinerja dengan tetap menjaga value for money,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Kamis (18/5/2023).

Baca Juga

Menurutnya, capaian kinerja pertumbuhan ekonomi juga mendorong penyempurnaan online monitoring system perbendaharaan dan anggaran negara, mengintegrasikan seluruh sistem informasi terkait penyaluran ke daerah, serta pengembangan modul capaian output berbasis aplikasi.

Sri Mulyani menyebut sejumlah kementerian/lembaga menerima penghargaan karena memiliki serapan belanja berkualitas dan terbaik sepanjang 2022. Tercatat sebanyak lima kementerian/lembaga pagu besar yang mendapat penghargaan yaitu Kementerian Keuangan, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, Kepolisian Republik Indonesia, Kejaksaan Agung, dan Mahkamah Agung.