REPUBLIKA.CO.ID, BOURNEMOUTH -- Beberapa jam lagi, AFC Bournemouth jumpa salah satu lawan berkelas di Liga Primer Inggris musim 2022/23. The Cherries berhadapan dengan Manchester United di Vitality Stadium, Sabtu (20/5/2023) malam WIB.
Tuan rumah wajib waspada. United datang dengan misi ingin menang. Hanya dengan cara itu, mereka bisa mempertahankan posisi tetap di zona top four. Dikutip dari berbagai sumber, berikut sejumlah data dan fakta yang terekam jelang pertandingan ini.
Baca Juga
- AFC Bournemouth sudah bertemu Manchester United dalam 11 kesempatan. Bournemouth hanya mengoleksi dua kemenangan. MU unggul di delapan partai. Dua duel lainnya berkesudahan imbang.
- Terakhir kali Bournemouth menang atas Man United, terjadi pada November 2019 lalu. Saat itu, the Cherries unggul tipis 1-0 di Vitalilty Stadium.
- Bournemouth selalu kalah dalam dua pertandingan terakhir di pentas Liga Primer Inggris.
- Bournemouth meraih empat kemenangan dalam tujuh laga terkini di liga domestik.
- Gawang Bournemouth minimal kebobolan dua gol di tiga kesempatan, dari empat partai kandang terakhir, pada ajang Liga Primer Inggris.
- Manchester United meraih enam kemenangan dari tujuh pertemuan terakhir kontra AFC Bournemouth.
- Manchester United hanya sekali menang dalam tiga partai terkini di liga domestik.
- Gawang MU selalu kebobolan dan tidak pernah menang dalama tiga partai tandang terakhir di Liga Primer. Dua di antaranya berujung kekalahan.
- Man United minimal mencetak dua gol di lima kesempatan dalam enam pertemuan terakhir melawan Bournemouth di Liga Primer.
- Marcus Rashford sudah mencetak 29 gol dari 53 laga bersama Man United musim ini. Itu jumlah gol tertinggi yang pernah dikoleksi sang penyerang, dalam semusim kompetisi.
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement