Ahad 21 May 2023 13:27 WIB

Saga Rangkul Masyarakat dengan Ragam Kegiatan di Akhir Pekan

Masyarakat mengikuti ragam kegiatan untuk menjalin silaturahmi.

Workshop Batik megamendung di Cirebon, Jawa Barat.
Foto: Dok. Web
Workshop Batik megamendung di Cirebon, Jawa Barat.

REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON – Dalam upaya membantu kebutuhan ekonomi masyarakat, Sahabat Ganjar (Saga) menggelar bazar murah yang digelar di Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Selain acara bazar, Saga juga mengadakan kuis menarik dan suvenir yang siap dibagikan kepada seluruh peserta sebagai bentuk apresiasi. Salah satu warga yang ikut dalam kegiatan ini, Murnah, menyampaikan rasa gembira dan rasa terima kasih terkait acara ini. 

Baca Juga

“Saya sampai buru-buru dari rumah barusan karena ada bazar sembako murah. Saya dan keluarga sangat terbantu sekali,” ujarnya, seperti dilansir pada Ahad (21/5/2023). 

Menurut DPC Kabupaten Gunung Kidul, Ahmad Bahtiar, kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat karena sembako merupakan bahan yang semua orang butuhkan. Jadi sektor itu sangat krusial dan fundamental bagi masyarakat baik dari kelas atas sampai bawah.

“Saya sangat meyakini bahwa sembako merupakan bahan krusial bagi kita semua ya. Semua keluarga pasti memerlukan sembako. Jadi kita langsung mengadakan acara ini agar membantu masyarakat luas di Gunung Kidul ini. Semoga barang yang sudah disediakan bermanfaat” ucapnya.

Selain itu, ratusan warga yang terdiri dari berbagai lapisan berdatangan ke acara dengan tajuk “Ecoprint! Pemanfaatan Tanaman dalam pembuatan motif di atas kain” di Kecamatan Semin, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Salah satu peserta yang ikut dalam kegiatan ini, Lili, menyampaikan rasa gembira dan rasa terima kasih terkait acara ini. 

“Saya senang dengan kegiatan kreatif ini. Saya baru tahu kalo kaya gini itu bisa dibuat motif. Saya juga sangat berterima kasih dengan pak Ganjar untuk acara ini karena ini sangat kreatif banget,” ujarnya.

Tidak hanya itu, Saga juga menggelar kegiatan di Kabupaten Cirebon, tepatnya di Kecamatan Gunungjati yakni bazar murah. 

Menurut DPC Kabupaten Cirebon, Masto Arghandi, kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat cirebon dalam membeli sembako murah agar terjangkau, masyarakat pun tak perlu khawatir dalam waktu kedepan terkait masalah rumah tangga.

“Tujuan dari kegiatan bazar ini kan untuk membantu masyarakat ya. Apalagi di tengah situasi yang tidak pasti akibat dari harga sembako akibat cuaca. Kadang kan suka naik turun. Jadi kita inisiatif dengan harapan bahwa masyarakat cirebon bisa terbantu semua” ucapnya.

Acara lain yang juga diselanggarakan di Kabupaten Cirebon ialah workshop Batik megamendung. Sahabat Ganjar mengadakan acara dengan tajuk 'Lestari Batik Nusantara' dengan maksud untuk menjaga harta bangsa. Acara lain yang juga diselanggarakan di Kabupaten Cirebon ialah workshop Batik megamendung. Saga mengadakan acara dengan tajuk 'Lestari Batik Nusantara' dengan maksud untuk menjaga harta bangsa.

Menurut DPC Kabupaten Cirebon, Masto Arghandi, kegiatan ini bertujuan untuk melestarikan kebudayaan Indonesia, apalagi cirebon terkenal dengan batik yang sangat memukau. Di satu sisi, warga juga bisa mengembangkan batik cirebon ke seluruh Indonesia bahkan Dunia.

“Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk melestarikan budaya Indonesia, batik kan salah satu budaya Indonesia. Apalagi Cirebon juga terkenal dengan batik yang indah. Nah kita adakan acara ini dengan harapan bisa membawa batik megamendung lebih dikenal masyarakat Indonesia dan Dunia,” ucapnya.

Adapun terkait pilpres, hasil survei Indikator Politik Indonesia periode 30 April—5 Mei 2023 menunjukkan elektabilitas Ganjar melambung sebesar 9,5 persen usai dideklarasikan sebagai capres dari PDI Perjuangan (PDIP) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).   

"Suara Ganjar (elektabilitas sebagai capres) rebound (melambung) usai deklarasi PDIP dan PPP. Rebound-nya cukup tajam," ujar Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi, demikian dilansir dari Antara

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement