REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) mengonfirmasi laga lawan timnas Indonesia masuk jadwal tur lawatan mereka ke Asia. Lewat unggahan di akun Twitter centang birunya, Argentina menyebut laga persahabatan lawan skuad Garuda akan digelar di Jakarta pada 19 Juni 2023.
"Tur Asia 2023. Pertandingan persahabatan yang dikonfirmasi: 19/06 vs #Indonesia di Jakarta," tulis federasi sepak bola Argentina lewat unggahan di akun medsosnya.
Sebelumnya, pemegang gelar juara Piala Dunia 2022 itu akan menghadapi Australia pada 15 Juni 2023. Laga lawan Socceroos akan dilangsungkan di Beijing, Cina, sekitar empat jelang laga lawatan ke Indonesia.
Timnas Indonesia U-22 baru saja mencetak sejarah meraih medali emas cabang sepak bola SEA Games 2023 Kamboja. Skuad besutan Indra Sjafri ini merebut emas dengan membungkam Thailand 5-2 di partai final di Stadion Olimpiade, Phnom Penh, Selasa (16/5/2023).
Ini menjadi raihan medali emas pertama Indonesia sejak terakhir kali berada di podium tertinggi cabang olahraga sepak bola putra SEA Games 1991 atau 32 tahun silam. Total Indonesia telah berhasil tiga kali menjadi juara di cabang olahraga sepak bola putra SEA Games, yakni pada 1987, 1991, dan 2023.
#SelecciónMayor Gira Asia 2023
Amistosos confirmados:
15/06 vs @Socceroos en Beijing.
19/06 vs #Indonesia en Yakarta.
¡Vamos Selección! 🇦🇷💙 pic.twitter.com/0FJwEZ83uH
— 🇦🇷 Selección Argentina ⭐⭐⭐ (@Argentina) May 22, 2023