Senin 29 May 2023 07:49 WIB

Kloter Pertama Diberangkatkan, Bandara Kertajati Resmi Layani Penerbangan Haji

Penerbangan haji di Bandara Kertajati akan dilakukan hingga 24 kloter.

Rep: Rahayu Subekti/ Red: Friska Yolandha
Jamaah calon haji dibantu petugas menggunakan kursi roda memasuki Bandar Udara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, Ahad (28/5/2023). Sebanyak 374 jamaah calon haji kloter pertama asal Kabupaten Majalengka diberangkatkan menuju Tanah Suci melalui BIJB Kertajati.
Foto: ABDAN SYAKURA/REPUBLIKA
Jamaah calon haji dibantu petugas menggunakan kursi roda memasuki Bandar Udara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, Ahad (28/5/2023). Sebanyak 374 jamaah calon haji kloter pertama asal Kabupaten Majalengka diberangkatkan menuju Tanah Suci melalui BIJB Kertajati.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bandara Kertajati, Majalengka, Jawa Barat resmi melayani penerbangan haji 2023. Hal tersebut ditandai dengan pemberangkatan kloter pertama pada Ahad (28/5/2023) malam.

Penerbangan haji di bandara dengan luas terminal 96.290 meter persegi tersebut akan dilakukan hingga 24 kloter. "Kloter terakhir yaitu kloter 24 rencannaya akan diberangkatkan dari Bandara Kertajati 22 Juni 2023," kata Direktur Angkutan Udara Ditjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Putu Eka Cahyadi, Ahad.

Baca Juga

Putu menuturkan, dengan aktifnya Bandara Kertajati melayani penerbangan haji maka jumlah embarkasi bertambah. Dia mengatakan, tahun ini embarkasi haji bertambah dari 12 menjadi 13.

Putu optimistis, pada tahun depan penerbangan haji dari Bandara Kertajati akan bertambah. "Tahun depan akan lebih banyak lagi seiring dengan kesiapan asrama sudah komplit," ujar Putu.