Selasa 30 May 2023 15:41 WIB

10 Besar Suporter Paling Berisik di Liga Champions Musim Ini

Suporter Liverpool dinilai paling berisik di Liga Champions musim ini.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Israr Itah
Fans Liverpool (ilustrasi)
Foto: Reuters/Jessica Rinaldi
Fans Liverpool (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Liga Champions selalu menawarkan hal menarik dari banyak sisi, salah satunya tentang suporter. Dilansir dari Daily Mail, Selasa (30/5), ada 10 besar basis penggemar paling berisik dan bersemangat di Liga Champions, lima di antaranya berasal dari klub Liga Inggris.

Final Liga Champions 2022/2023 akan mempertemukan Manchester City dan Inter Milan. City menyingkirkan Real Madrid di semifinal. Sedangkan, Inter mengalahkan AC Milan. Laga final akan berlangsung di Stadion Olimpiade Ataturk, Istanbul, Turki, 10 Juni.

Baca Juga

Bagi para penggemar Inter dan City, kontribusi mereka di stadion akan ditentukan oleh suara gemuruhnya sebagai tanda penggemar garis keras. Expedia Live sebagai mitra Liga Champions meluncurkan laporan 'Soundscape of being there' yang menyoroti suara ikonik di sepak bola.

Dalam laporan tersebut, sorakan antusias penonton, nyanyian pemain, nyanyian lagu kebangsaan dan gemuruh saat pemain turun ke lapangan menduduki puncak daftar sebagai suara paling ikonik. Ada juga pengukuran penggemar paling berisik dan paling bersemangat dalam kompetisi, dengan beberapa hasil menarik.