Kamis 01 Jun 2023 16:53 WIB

Jamaah Indonesia Bisa Sewa Kursi Roda dan Skuter untuk Tawaf dan Sai, Ini Tarifnya

Pengelola Masjidil Haram juga menyiapkan jalur khusus untuk pengguna kursi roda (jalur tengah).

Rep: Ani Nursalikah/ Red: Partner
.
Foto: network /Ani Nursalikah
.

Jamaah haji Indonesia yang membutuhkan skuter dan atau kursi roda bisa memanfaatkan layanan sewa yang ada di Masjidil Haram. Foto: MCH 2023
Jamaah haji Indonesia yang membutuhkan skuter dan atau kursi roda bisa memanfaatkan layanan sewa yang ada di Masjidil Haram. Foto: MCH 2023

MAGENTA -- Ada layanan sewa skuter dan kursi roda di Masjidil Haram untuk tawaf dan sai. Jamaah haji Indonesia yang membutuhkan bisa memanfaatkan layanan ini saat akan tawaf dan sai.

Haji adalah ibadah fisik. Saat umroh misalnya, jamaah harus tawaf dan sai. Tawaf dilakukan dengan mengitari Kabah sebanyak tujuh kali.

BACA JUGA: Apa yang Harus Dilakukan untuk Meraih Haji Mabrur?

.

.

Sementara sai, berjalan dari Shafa ke Marwah, bolak balik hingga tujuh kali. Jarak tempuh dari Shafa ke Marwah dihitung satu kali perjalanan.

"Jamaah haji Indonesia yang membutuhkan skuter dan atau kursi roda, bisa memanfaatkan layanan sewa yang ada di Masjidil Haram," kata Ketua Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi 1444 H, Subhan Cholid, di Makkah, Kamis (1/6/2023).

BACA JUGA: Apa yang Harus Dilakukan untuk Meraih Haji Mabrur?

Layanan sewa skuter sepenuhnya dikelola Masjidil Haram. Pengelola Masjidil Haram telah menyediakan jalur khusus bagi jamaah yang akan tawaf dan sai menggunakan skuter.

Sementara untuk kursi roda, Subhan mengimbau jamaah menggunakan jasa sewa yang resmi. Area sai dengan kursi roda ada di setiap lantai. Pengelola Masjidil Haram juga telah menyiapkan jalur khusus untuk pengguna kursi roda (jalur tengah).

"Petugas resmi ada di dalam Masjidil Haram. Mereka menggunakan seragam khusus," katanya.

Lantas berapa tarif sewa untuk satu orang? Berikut ini daftar harganya berdasarkan hasil penelusuran di Masjidil Haram pada 31 Mei 2023.

Tarif Sewa Skuter dan Kursi Roda di Masjidil Haram

Tarif kursi roda dan skuter di Masjidil Haram. Foto: MCH 2023
Tarif kursi roda dan skuter di Masjidil Haram. Foto: MCH 2023

1. Tarif Kursi Roda

• Paket Tawaf dan Sai: 200 riyal/orang

• Tawaf saja: 100 riyal/orang

• Sa'i saja: 100 riyal/orang

2. Tarif Skuter 1 Orang

• Paket Tawaf dan Sai: 115 riyal/orang

• Tawaf saja: 57,5 riyal/orang

• Sa'i saja: 57,5 riyal/orang

3. Tarif Skuter 2 Orang

• Paket Tawaf dan Sai: 230 riyal

• Tawaf saja: 115 riyal

• Sai saja: 115 riyal

"Tarif tersebut berlaku di area tawaf dan sai saja, tidak termasuk layanan dari hotel ke terminal dan terminal ke Masjidil Haram," kata Subhan.

BACA JUGA:

Hal-Hal yang Hendaknya Dilakukan Jamaah Haji Saat di Pesawat Terbang

Toilet di Maktab Jamaah Haji Indonesia di Arafah Ditambah 10 Pintu

Beragam Layanan Lengkap Siap Manjakan Jamaah Haji Indonesia Selama di Madinah

Haji 2023: Doa Masuk Kota Makkah

Haji 2023: Doa Masuk Kota Madinah

sumber : https://magenta.republika.co.id/posts/220191/jamaah-indonesia-bisa-sewa-kursi-roda-dan-skuter-untuk-tawaf-dan-sai-ini-tarifnya
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement