Jumat 02 Jun 2023 19:51 WIB

Perkuat Akurasi Data, BPS Mulai Laksanakan Sensus Pertanian 2023

ST2023 merupakan sensus pertanian ketujuh yang dilaksanakan BPS sejak 1963.

Rep: Rahayu Subekti/ Red: Ahmad Fikri Noor
Badan Pusat Statistik (BPS) mulai melaksanakan Sensus Pertanian 2023 (ST2023) di seluruh Indonesia.
Foto: Antara/Arnas Padda
Badan Pusat Statistik (BPS) mulai melaksanakan Sensus Pertanian 2023 (ST2023) di seluruh Indonesia.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Badan Pusat Statistik (BPS) mulai melaksanakan Sensus Pertanian 2023 (ST2023) di seluruh Indonesia. ST2023 merupakan sensus pertanian ketujuh yang dilaksanakan BPS sejak 1963.

“ST2023 diharapkan mampu menjadi rujukan dalam penyusunan kebijakan strategis sektor pertanian sehingga meningkatkan kualitas desain kebijakan yang diformulasikan,” kata Sekretaris Utama BPS Atqo Mardiyanto dalam pernyataan tertulisnya, Jumat (2/6/2023).

Baca Juga

Dia menjelaskan, pelaksanaan ST2023 diharapkan juga mampu memberikan gambaran komprehensif terkait kondisi pertanian di Indonesia sampai wilayah terkecil. Dia memastikan, data hasil ST2023 juga digunakan sebagai kerangka sampel survei pertanian dan sebagai benchmark statistik pertanian yang ada saat ini.

“ST2023 bertujuan untuk menyediakan data struktur pertanian, terutama untuk unit- unit administrasi terkecil,” ucap Atqo.