Jumat 02 Jun 2023 22:15 WIB

Taylor Swift Salip Posisi Madonna di Deretan Penyanyi Wanita Paling Tajir Versi Forbes

Taylor Swift berada di nomor dua America's Self-Made Women in Musik versi Forbes.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Reiny Dwinanda
Penyanyi Taylor Swift menduduki peringkat kedua America's Self-Made Women in Musik versi Forbes.
Foto: EPA-EFE/CAROLINE BREHMAN
Penyanyi Taylor Swift menduduki peringkat kedua America's Self-Made Women in Musik versi Forbes.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyanyi populer Amerika Taylor Swift kembali mencapai tonggak sejarah berkat tiket konser "The Eras Tour" yang terjual habis. Forbes telah menobatkan Swift sebagai wanita terkaya kedua yang sukses secara mandiri di bidang musik.

Dilansir AceShowbiz, Jumat (2/6/2023), Forbes merilis daftar tahunan America's Self-Made Women pada Kamis (1/6/2023). Swift menempati peringkat 34 secara keseluruhan dalam daftar tersebut.

Baca Juga

Meski begitu, Swift yang terkenal dengan hit "Anti-Hero" ini menempati posisi kedua di antara perempuan lain di industri musik dengan kekayaan bersih yang dilaporkan sebesar 740 juta dolar Amerika Serikat (AS) atau sekitar Rp 10,9 triliun. Majalah tersebut mengaitkan kekayaan Swift dengan kesuksesan albumnya pada 2022, Midnights.

Menyusul perilisan album studio kesepuluhnya, Swift yang mengawali kariernya sebagai superstar country yang beralih ke genre pop ini menjadi artis pertama dalam sejarah yang menempati posisi 10 besar di daftar lagu Billboard Hot 100. Selain itu, "The Eras Tour"-nya juga diperkirakan menghasilkan 1,6 miliar dolar AS atau Rp 23,7 triliun yang akan meningkatkan kekayaannya pada akhir 2023.

Di sisi lain, Swift yang berusia 33 tahun itu telah melampaui Madonna dan Beyonce Knowles. Madonna dilaporkan memiliki kekayaan bersih 580 juta dolar AS atau sekitar 8,6 triliun, sedangkan Knowles memiliki perkiraan kekayaan bersih 540 juta dolar AS atau sekitar Rp 8,003 triliun.

Madonna yang tenar lewat "Like a Virgin" berada di posisi 45. Sementara itu, Knowles yang kian populer dengan "Run The World (Girls)" itu berada di nomor 48 di daftar Self-Made Women.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement