Selasa 06 Jun 2023 12:54 WIB

Apakah Tuyul Beranak Pinak?

Ada sejumlah dalil yang menjelaskan tuyul beranak pinak.

Rep: Andrian Saputra/ Red: Erdy Nasrul
Siluet tuyul (ilustrasi). Meski zaman telah modern, masih banyak orang yang percaya pada hal klenik, salah satunya fenomena tuyul.
Foto: www.freepik.com
Siluet tuyul (ilustrasi). Meski zaman telah modern, masih banyak orang yang percaya pada hal klenik, salah satunya fenomena tuyul.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Warga Tasikmalaya tengah heboh memperbincangkan aksi tuyul yang mengambil uang sejumlah warga di Kampung Burujul. Warga pun sampai memasang spanduk memperingatkan pemilik tuyul agar bertobat. Tuyul sejatinya termasuk kedalam golongan jin. Lalu, apakah mereka juga beranak pinak?

Ada banyak dalil baik dalam Alquran maupun hadis yang menjelaskan bahwa jin, termasuk tuyul, beranak pinak. Bahkan mereka memiliki anak jauh lebih banyak dari manusia. 

Baca Juga

Sebagaimana dalam surah al-Kahfi ayat 50 yang menjadi dalil bahwa jin itu memiliki keturunan-keturunan. 

وَإِذْ قُلْنَا لِلْمَلَٰٓئِكَةِ ٱسْجُدُوا۟ لِءَادَمَ فَسَجَدُوٓا۟ إِلَّآ إِبْلِيسَ كَانَ مِنَ ٱلْجِنِّ فَفَسَقَ عَنْ أَمْرِ رَبِّهِۦٓ ۗ أَفَتَتَّخِذُونَهُۥ وَذُرِّيَّتَهُۥٓ أَوْلِيَآءَ مِن دُونِى وَهُمْ لَكُمْ عَدُوٌّۢ ۚ بِئْسَ لِلظَّٰلِمِينَ بَدَلًا