Rabu 07 Jun 2023 10:43 WIB

Doa Senantiasa Mensyukuri Nikmat Allah SWT yang Dicontohkan Nabi Sulaiman   

Mensyukuri nikmat merupakan perintah yang sangat dianjurkan

Rep: Imas Damayanti / Red: Nashih Nashrullah
Berdoa.
Foto: Thoudy Badai/Republika
Berdoa.

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Doa merupakan 'senjata' bagi orang yang beriman. Dengan berdoa dalam waktu susah maupun senang, Allah SWT akan senantiasa memudahkan segala perkara yang hamba-Nya lalui.

Dalam buku Kumpulan Doa Doa terbitan Kementerian Agama disebutkan doa agar senantiasa mensyukuri nikmat Allah. Berikut lafaznya:

Baca Juga

رَبِّ أَوْزِعْنِي أَنْ أَشْكُرَ نِعْمَتَكَ الَّتِي أَنْعَمْتَ عَلَيَّ وَعَلَىٰ وَالِدَيَّ وَأَنْ أَعْمَلَ صَالِحًا ا تَرْضَاهُ وَأَدْخِلْنِي بِرَحْمَتِكَ فِي عِبَادِكَ الصَّالِحِينَ

"Robbi awzi'niy an asykuro ni'matakallati an'amta alayya wa ala walidayya wa an a'mala shoolihan tardhohu wa adkhilniy birohmatika fi ibaadikassholihin."

Yang artinya, "Ya Tuhanku, berilah aku ilham untuk tetap mensyukuri nikmat-Mu yang telah Engkau anugerahkan kepadaku dan kepada kedua orang tuaku dan untuk mengerjakan amal sholih yang Engkau ridhoi, serta masukkanlah aku ke dengan rahmat-Mu ke dalam golongan orang-orang yang saleh."

Dijelaskan mengenai anjuran dan juga keutamaan membaca doa-doa harian, yakni sesungguhnya dengan berdoa, Allah dapat menghapuskan kesulitan, memberikan kemudahan, dan meluaskan hati orang-orang yang beriman.

Tak hanya itu, doa juga merupakan ibadah sebagaimana yang pernah disampaikan Rasulullah SAW. Nabi Muhammad SAW bersabda: 

إِنَّ اَلدُّعَاءَ هُوَ اَلْعِبَادَةُ  "Doa itu adalah ibadah." Bahkan Allah SWT berfirman dalam Alquran Surat Ghafir ayat 60: 

وَقَالَ رَبُّكُمُ ادْعُونِي أَسْتَجِبْ لَكُمْ ۚ إِنَّ الَّذِينَ يَسْتَكْبِرُونَ عَنْ عِبَادَتِي سَيَدْخُلُونَ جَهَنَّمَ دَاخِرِينَ

Yang artinya, "Dan Tuhanmu berfirman, "Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Aku perkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang sombong tidak mau menyembah-Ku akan masuk neraka Jahanam dalam keadaan hina dina."

Baca juga: Masuk Islam, Zilla Fatu Putra Umaga Pegulat WWE Ini Beberkan Alasannya yang Mengejutkan

Selain itu, keutamaan lainnya dari membaca doa adalah sebagaimana yang disampaikan Rasulullah SAW sebagai berikut:  

لَيْسَ شَيْءٌ أَكْرَمَ عَلَى اَللَّهِ مِنَ الدُّعَاءِ Yang artinya, "Tiada yang lebih mulia di hadapan Allah selain doa." (HR Ibn Hibban dan al-Hakim)

Dalam riwayat lain disebutkan bahwa Allah SWT akan menutup aib orang yang rajin berdoa. Rasululullah SAW bersabda: 

 من سره أن يستجيب الله له عند الشدائد فليكثر الدعاء في الرخاء “Barang siapa menghendaki doanya dikabulkan oleh Allah saat susah dan ditimpa musibah, hendaklah ia memperbanyak doa ketika sedang lapang.” (HR Tirmidzi)    

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement