Untuk mendorong pengembangan digital ecosystem di Indonesia, Telkomsel kembali menggelar konferensi teknologi tahunan NextDev Summit 2023. Kali ini, NextDev mengusung tema ‘Tech with Impact for Sustainable Living’ untuk kemajuan para pelaku di ekosistem digital startup.
Konferensi ini sekaligus menjadi wadah bagi para startup enthusiast untuk mendapatkan inspirasi, sehingga dapat mendorong pengembangan inovasi dan solusi digital yang memberikan dampak positif terhadap sosial dan lingkungan. Kegiatan inu digelar di M Bloc Space Jakarta pada 7 - 8 Juni 2023, dengan menghadirkan sejumlah pakar dari kalangan pegiat startup, teknologi, ekosistem digital, dan impact investors di tingkat nasional hingga Asia-Pacific.
Vice President Corporate Communications Telkomsel, Saki Hamsat Bramono mengatakan, dengan menggelar NextDev Summit 2023 yang mengusung tema ‘Tech with Impact for Sustainable Living’ pada tahun ini, Telkomsel memastikan konsistensi perusahaan dalam menjaga proses bisnis berkelanjutan. Hal ini, selaras dengan prinsip Ecosyetem, Social, dan Governance (ESG) yang diharapkan dapat memberikan dampak bernilai tambah bagi masyarakat dan lingkungan.
Menurut Saki, NextDev Summit 2023 didorong untuk dapat memfasilitasi para pegiat startup dengan mempertemukan seluruh pemangku kepentingan. Sehingga dapat memperluas dampak positif yang dihasilkan melalui kolaborasi dan membangun relasi baru bersama para mitra potensial.
"NextDev Summit 2023 ‘Tech with Impact for Sustainable Living’ menghadirkan berbagai ahli di bidang teknologi dan isu dampak sosial, serta menggabungkannya menjadi sebuah konferensi teknologi dengan ekosistem digital terpadu yang berdampak positif. Sehingga dapat melahirkan ide-ide baru bagi kemajuan bangsa Indonesia," ujar Saki.
Beberapa kegiatan yang menjadi daya tarik bagi seluruh pegiat digital startup pada gelaran NextDev Summit 2023, antara lain Sesi Expert Talks, Silent Workshop, Business Matching & Investors Meet Up, Startup Demo Day, Startup Pitching, Guest Star Performance hingga Social and Environmental Movement.
Pada Sesi Expert Talks, NextDev Summit 2023 menghadirkan sejumlah pakar yang ahli di berbagai bidang sebagai pembicara untuk beragam topik, seperti Andien Aisyah (Singer & Social Movement), Dian Sastrowardoyo (Actress & Social Activist), Ranggaz Laksmana (Partner of PT Maharaksa Biru Energi Tbk), Aldo Rambie (Head of Industry Meta Indonesia), dan Yansen Kamto (Founding Partner Kinesys Group).
NextDev Summit 2023 juga memberikan pengalaman unik dengan menggelar Sesi Silent Workshop yang mengaplikasikan penerapan teknologi terkini. Di mana seluruh peserta dan pembicara akan menggunakan noise cancelling headphones yang memungkinkan seluruh peserta untuk mendapatkan fokus yang lebih baik.
Sesi Silent Workshop berisi sejumlah kelas dari para mentor terkemuka dan kompeten di bidang teknologi digital dan dampak sosial, seperti Vikra Ijas (Co-Founder & CPO of Kitabisa), Ketut Yoga Yudistira (Co-Founder of Kok Bisa), Adistyana Damaranti (Senior Manager of CEO Office at Bobobox), Fia Rahma Fitriati (Co-Founder & CEO of Fast8 Group), Najeela Shihab (Educator & Founder of Sekolah.mu), dan Nazier Ariffin (VP of Investment at Telkomsel Mitra Inovasi).
NextDev Summit 2023 merupakan puncak dari rangkaian Program Impact Incubator NextDev yang telah digelar sejak pertengahan 2022. Pada tahap sebelumnya telah digelar NextDev Talent Scouting, di mana menjadi tahap awal pencarian early stage digital startup potensial Indonesia yang mampu memberikan dampak sosial dan lingkungan.
Kemudian NextDev Academy yang merupakan program inkubasi lanjutan melalui bimbingan yang komprehensif dari para mentor ahli yang akan membantu meningkatkan kompetensi serta memperkuat fundamental bisnisnya. Sehingga dapat semakin memperluas dampak yang dihasilkan.