Kamis 08 Jun 2023 06:15 WIB

Gol Jarrod Bowen Antar West Ham Rengkuh Gelar UEFA Conference League

West Ham mengalahkan Fiorentina 2-1 di final dan berhak berlaga di Liga Europa.

Pemain West Ham United Jarrod Bowen mengangkat trofi UEFA Conference League setelah mengalahkan Fiorentina 2-1 di final.
Foto: EPA-EFE/MARTIN DIVISEK
Pemain West Ham United Jarrod Bowen mengangkat trofi UEFA Conference League setelah mengalahkan Fiorentina 2-1 di final.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gol larut Jarrod Bowen mengantarkan West Ham merengkuh gelar UEFA Conference League usai mengalahkan Fiorentina dengan skor 2-1 pada partai final di Stadion Eden Arena, Praha, Kamis (8/6/2023) dini hari WIB.

West Ham sebelumnya unggul lebih dulu berkat tendangan penalti Said Benrahma, tapi Fiorentina sempat membalas melalui gol dari Giacomo Bonaventura. Hingga Bowen keluar sebagai pahlawan untuk the Hammers.

Baca Juga

Ini merupakan gelar Eropa pertama West Ham selama 58 tahun setelah terakhir kali menjuarai UEFA Cup Winners pada musim 1964/65 silam. The Hammers pun berhak berlaga di Liga Europa musim depan.

Pada pertandingan ini, sebenarnya Fiorentina mendominasi jalannya laga dengan mencatatkan 68 persen penguasaan bola dan melepaskan 17 tendangan yang empat di antaranya tepat sasaran. Namun West Ham dapat tampil efektif.

Pada babak pertama, West Ham mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu dan memberikan ancaman melalui tendangan yang dilepaskan oleh Michail Antonio, tapi bola masih dapat dihalau kiper Fiorentina Pietro Terracciano.

The Hammers kembali memberikan ancaman, kali ini melalui tendangan yang dilepaskan oleh Declan Rice. Namun upaya tersebut masih belum menemui sasaran.

Selanjutnya menjelang berakhirnya babak pertama Fiorentina sempat mencetak gol melalui tendangan penyerang Luka Jovic, tapi dianulir oleh wasit karena pemain asal Serbia tersebut lebih dulu berada dalam posisi offside. Skor 0-0 bertahan hingga babak pertama usai.

Pada babak kedua, West Ham mendapatkan peluang untuk unggul terlebih dahulu setelah diberikan hadiah tendangan penalti oleh wasit karena Cristiano Biraghi melakukan hand ball di kotak terlarang.

Said Benrahma yang maju sebagai algojo sukses melaksanakan tugasnya usai tendangannya tak mampu ditebak dengan benar oleh Terracciano. Skor berubah 1-0 untuk keunggulan West Ham pada menit ke-62.

Hanya berselang lima menit, Fiorentina mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 usai umpan dari Nicolas Gonzales dapat dikonversi menjadi gol oleh Giacomo Bonaventura.

Pada menit terakhir babak kedua, West Ham mampu kembali unggul melalui gol yang dicetak oleh Jarrod Bowen memanfaatkan umpan terobosan dari Lucas Paqueta sehingga skor berubah menjadi 2-1.

Tertinggal satu gol, Fiorentina terus berupaya untuk mencari gol penyeimbang di waktu yang tersisa, namun hingga berakhirnya babak kedua, skor 2-1 untuk keunggulan West Ham tetap bertahan.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement