Ahad 11 Jun 2023 22:53 WIB

Fakta Merkurius, Planet Terdekat dengan Matahari

Merkurius mengorbit matahari lebih cepat dari semua planet lain di tata surya.

Rep: Ilham Tirta/ Red: Partner
.
Foto: network /Ilham Tirta
.

Merkurius adalah Planet Terdekat dengan Matahari. Gambar: Perpustakaan Foto Sains - ANDRZEJ WOJCICKI via Getty Images
Merkurius adalah Planet Terdekat dengan Matahari. Gambar: Perpustakaan Foto Sains - ANDRZEJ WOJCICKI via Getty Images

ANTARIKSA -- Merkurius adalah planet terdekat dengan matahari sekaligus yang terkecil di tata surya. Planet kecil dan berkawah ini tidak memiliki bulan dan mengitari matahari lebih cepat daripada planet mana pun di tata surya. Karena itu, orang Romawi menamainya dengan nama dewa pembawa pesan yang gesit.

Merkurius adalah planet terpadat kedua setelah Bumi, dengan inti logam besar kira-kira selebar 2.200 hingga 2.400 mil atau 3.600 hingga 3.800 kilometer, sekitar 75 persen dari diameter planetnya. Sebagai perbandingan, kulit terluar Merkurius hanya setebal 300 hingga 400 mil atau 500 hingga 600 km. Kombinasi inti dan komposisinya yang masif, yang mencakup banyak elemen volatil, telah membuat para ilmuwan bingung selama bertahun-tahun.

Bangsa Sumeria mengenal Merkurius setidaknya 5.000 tahun yang lalu. Merkurius sering dikaitkan dengan Nabu, dewa tulisan, menurut sebuah situs yang terhubung dengan misi MESSENGER (Mercury Surface, Space Environment, Geochemistry and Ranging) NASA.

Merkurius juga diberi nama terpisah untuk kemunculannya sebagai bintang pagi dan bintang sore. Akan tetapi, para astronom Yunani tahu bahwa kedua nama itu merujuk pada benda yang sama, dan Heraclitus, sekitar 500 SM, dengan tepat mengira bahwa Merkurius dan Venus mengorbit matahari, bukan Bumi.

Seberapa Panas Merkurius?

Karena planet ini sangat dekat dengan matahari, suhu permukaan Merkurius bisa mencapai 840 derajat Fahrenheit (450 derajat selsius). Namun, karena dunia itu tidak memiliki banyak atmosfer untuk menjebak panas apa pun, pada malam hari suhu Merkurius bisa anjlok hingga minus 275 derajat Fahrenheit atau minus 170 derajat selsius. Perubahan suhu lebih dari 600 derajat selsius di Merkurius membuatnya yang terbesar di tata surya.

Karakteristik Permukaan Merkurius

Sedekat Merkurius dengan matahari, pada tahun 2012, pesawat ruang angkasa MESSENGER NASA menemukan es air di kawah di sekitar kutub utaranya pada tahun 2017. Wilayah itu mungkin terlindung secara permanen dari panas matahari. Kutub selatannya juga mungkin mengandung kantong es, tetapi orbit MESSENGER tidak memungkinkan para ilmuwan menyelidiki daerah tersebut. Komet atau meteorit mungkin telah mengirimkan es ke sana, atau uap air mungkin telah keluar dari interior planet dan membeku di kutub.

Fakta Merkurius

- Jarak rata-rata dari matahari: 35.983.095 mil atau 57.909.175 km. Sebanding 0,38 jarak bumi dari matahari.

- Perihelion (pendekatan terdekat ke matahari): 28.580.000 mil atau 46.000.000 km). Sebanding 0,313 kali Bumi

- Aphelion (jarak terjauh dari matahari): 43.380.000 mil atau 69.820.000 km. Sebanding 0,459 kali Bumi.

- Panjang hari: 58,646 hari Bumi

- Warna: Abu-abu

Merkurius tampak dalam siluet saat transit di depan matahari. Gambar: NASA
Merkurius tampak dalam siluet saat transit di depan matahari. Gambar: NASA

Seolah Merkurius tidak cukup kecil, ia tidak hanya menyusut di masa lalu, tetapi terus terjadi hingga hari ini. Menurut laporan tahun 2016, planet kecil itu terdiri dari satu lempeng benua di atas inti besi yang mendingin. Saat inti mendingin, ia mengeras, mengurangi volume planet dan menyebabkannya menyusut. Proses tersebut meremukkan permukaan, menciptakan tebing curam atau tebing berbentuk lobus, dengan panjang ratusan mil dan menjulang setinggi satu mil. Kemudian, 'Lembah Besar' Merkurius memiliki panjang sekitar 620 mil, lebar 250 mil, dan kedalaman dua mil atau 1.000 x 400 x 3,2 km. Hal itu lebih besar dari Grand Canyon Arizona yang terkenal dan lebih dalam dari Great Rift Valley di Afrika Timur.

"Usia muda dari lereng curam kecil berarti Merkurius mirip dengan Bumi sebagai planet yang aktif secara tektonik dengan patahan baru yang mungkin terbentuk saat ini karena interior Merkurius terus mendingin dan planet menyusut," kata ilmuwan senior Smithsonian di National Air and Space Museum Washington DC, Tom Watters.

Memang, sebuah studi tahun 2016 tentang tebing di permukaan Merkurius menunjukkan planet tersebut mungkin masih bergemuruh dengan gempa bumi atau Gempa Merkurius. Selain itu, di masa lalu, permukaan Merkurius selalu dibentuk ulang oleh aktivitas gunung berapi. Namun, penelitian 2016 lainnya menunjukkan letusan gunung berapi Merkurius kemungkinan besar berakhir sekitar 3,5 miliar tahun yang lalu.

Satu penelitian tahun 2016 menunjukkan fitur permukaan Merkurius secara umum dapat dibagi menjadi dua kelompok. Pertama, terdiri dari materi yang lebih tua yang meleleh pada tekanan yang lebih tinggi di batas inti-mantel, dan kedua, terdiri dari materi yang lebih baru yang terbentuk lebih dekat ke permukaan Merkurius.

Penelitian 2016 lainnya menemukan rona gelap permukaan Merkurius disebabkan oleh karbon. Karbon ini tidak diendapkan oleh komet yang bertabrakan, seperti yang diduga beberapa peneliti. Sebaliknya, mungkin merupakan sisa dari kerak asli planet tersebut.


Medan Magnet Merkurius

Inti dan atmosfer tipis Merkurius. Gambar: Karl Tate/Space.com
Inti dan atmosfer tipis Merkurius. Gambar: Karl Tate/Space.com

Penemuan yang sama sekali tidak terduga yang dibuat oleh Mariner 10 adalah Merkurius memiliki medan magnet. Planet secara teoritis menghasilkan medan magnet hanya jika mereka berputar dengan cepat dan memiliki inti cair. Tapi Merkurius membutuhkan waktu 59 hari untuk berotasi dan sangat kecil, kira-kira sepertiga ukuran Bumi, sehingga intinya seharusnya sudah mendingin sejak lama.

"Kami telah mengetahui bagaimana Bumi bekerja, dan Merkurius adalah planet terestrial lain yang berbatu dengan inti besi, jadi kami pikir itu akan bekerja dengan cara yang sama," kata profesor di University of California, Los Angeles, Christopher Russell dalam sebuah wawancara.

Interior yang tidak biasa dapat membantu menjelaskan perbedaan medan magnet Merkurius jika dibandingkan dengan Bumi. Pengamatan dari MESSENGER mengungkapkan, medan magnet planet ini kira-kira tiga kali lebih kuat di belahan utaranya daripada di belahan selatan. Russell ikut menulis model yang menunjukkan bahwa inti besi Merkurius mungkin berubah dari cair menjadi padat di batas luar inti, daripada di dalam.

"Ini seperti badai salju, di mana salju terbentuk di bagian atas awan dan di tengah serta bagian bawah awan juga. Studi kami tentang medan magnet Merkurius menunjukkan ada besi bersalju di seluruh cairan yang menggerakkan medan magnet Merkurius," kata Russell.

Penemuan pada tahun 2007 oleh pengamatan radar berbasis Bumi menunjukan inti Merkurius mungkin masih cair sehingga dapat membantu menjelaskan daya tariknya, meskipun angin matahari selalu meredam medan magnet planet tersebut. Angin matahari adalah partikel bermuatan yang mengalir dari matahari.

Meskipun medan magnet Merkurius hanya 1 persen dari kekuatan medan magnet Bumi, ia sangat aktif. Medan magnet dalam angin matahari secara berkala menyentuh medan Merkurius, menciptakan tornado magnet yang kuat, yang menyalurkan plasma angin matahari yang cepat dan panas ke permukaan planet.

Atmosfer Merkurius

Alih-alih atmosfer yang substansial, Merkurius memiliki eksosfer ultra-tipis yang terdiri dari atom-atom yang terlempar dari permukaannya oleh radiasi matahari, angin matahari, dan tumbukan mikrometeoroid. Menurut NASA, eksosfer itu dengan cepat melarikan diri ke luar angkasa, dan membentuk ekor partikel.

Atmosfer Merkurius adalah eksosfer yang terikat permukaan, dan pada dasarnya adalah ruang hampa. "Ini mengandung 42 persen oksigen, 29 persen natrium, 22 persen hidrogen, 6 persen helium, 0,5 persen kalium, dengan kemungkinan sejumlah jejak argon, karbon dioksida, air, nitrogen, xenon, kripton, dan neon," kata NASA.

Orbit Merkurius

Kecepatan Merkurius mengelilingi matahari setiap 88 hari Bumi, bergerak melalui ruang angkasa dengan kecepatan hampir 112.000 mph atau 180.000 km/jam, lebih cepat daripada planet mana pun. Orbitnya yang berbentuk oval sangat elips, membawa Merkurius sedekat 29 juta mil (47 juta km) dan sejauh 43 juta mil (70 juta km) dari matahari. Jika seseorang dapat berdiri di Merkurius saat berada paling dekat dengan matahari, ia akan tampak lebih besar tiga kali lipat jika dilihat dari Bumi.

Anehnya, karena orbit Merkurius yang sangat elips dan sekitar 59 hari Bumi yang diperlukan untuk berputar pada porosnya, saat berada di permukaan planet yang terik, matahari tampak terbit sebentar, terbenam, dan terbit lagi sebelum bergerak ke arah barat melintasi langit. Saat matahari terbenam, matahari tampak terbenam, terbit sebentar, lalu terbenam lagi.

Pada tahun 2016, transit Merkurius yang langka terjadi, di mana planet tersebut melintasi muka matahari seperti yang terlihat dari Bumi. Transit Merkurius telah mengungkap rahasia tentang atmosfernya yang tipis, membantu pencarian planet di sekitar bintang lain, dan membantu NASA mengasah beberapa instrumennya.

Karena Merkurius hanya membutuhkan 88 hari Bumi untuk mengorbit matahari dan Bumi membutuhkan 365 hari, kira-kira tiga atau empat kali setahun Merkurius mengambil alih lintasan Bumi selama perjalanannya mengelilingi matahari. Dan menurut The New York Times, saat itu, ilusi optik akan terjadi.

Merkurius tampak bergerak mundur melintasi langit selama sekitar tiga pekan sehingga disebut mengalami fase kemunduran. Ahli astrologi menganggap Merkurius yang dalam fase kemunduran tersebut sebagai masa kesialan dan miskomunikasi karena gerakan mundur yang dirasakan mengganggu aturan planet. Sumber: Space.com

sumber : https://antariksa.republika.co.id/posts/222361/fakta-merkurius-planet-terdekat-dengan-matahari
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement