REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Harga telur ayam secara nasional masih bertengger di atas Rp 30 ribu per kilogram. Kenaikan harga telur ayam juga sejalan dengan naiknya harga ayam potong, juga jagung pakan ternak yang tak kunjung mengalami perbaikan.
Berdasarkan Panel Harga Pangan Nasional Bapanas, telur ayam pada Senin (12/6/2023) secara nasional di harga Rp 30.440 per kilogram. Fluktuasi kenaikan harga masih terlihat sejak awal Juni 2023.
Tingginya harga juga terjadi di ayam potong yang mencapai Rp 37.870 per kilogram. Tingginya harga ayam potong dan telur ini dipengaruhi pasokan pakan ternak yang minim dan harganya yang masih tinggi.
Jagung di tingkat peternak masih dibanderol sebesar Rp 6.290 per kilogram, yang untuk bisa memenuhi angka keekonomian peternak mestinya jagung tak lebih dari Rp 5.000 per kilogram.
Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan, mengeklaim harga telur dan ayam potong meski mengalami kenaikan namun masih dalam posisi stabil. "Ini kan sudah agak turun. Pasokan aman, harga masih stabil. Masyarakat silahkan berbelanja," kata Zulhas di Semarang, kemarin.