Selasa 13 Jun 2023 11:46 WIB

Trofi Promosi Cagliari ke Serie A Sempat Dilarikan Suporter

Cagliari mengalahkan Bari untuk berlaga di Serie A musim 2023/2024.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Israr Itah
Para pemain Cagliari merayakan promosi ke Serie A bersama pelatih Claudio Ranieri.
Foto: Twitter Serie A
Para pemain Cagliari merayakan promosi ke Serie A bersama pelatih Claudio Ranieri.

REPUBLIKA.CO.ID, SARDINIA -- Keberhasilan Cagliari kembali ke pentas sepak bola paling tinggi Negeri Pasta, Serie A Italia untuk musim 2023/2024, mendapat reaksi positif dari seluruh pendukung klub berjuluk 'Rossoblu'.

Cagliari yang ditukangi pelatih Claudio Ranieri memastikan tiket menuju kompetisi Serie A Liga Italia musim mendatang melalui gol Leonardo Pavoletti. Gol ke gawang Bari pada menit ke-94 memastikan Gli Isolani bersaing dengan AC Milan, Inter Milan, Juventus, dan Napoli musim depan.

Baca Juga

Setelah kembali ke Sardinia dari markas Bari di San Nicola, para pemain dan seluruh jajaran staf pelatih Cagliari turun ke atas lapangan Stadion Unipol Domus untuk merayakan kebahagiaan. Skuad dan pelatih diberikan Nexus Trophy untuk keberhasilan mereka promosi ke Serie A Italia.

Fan menyerbu lapangan untuk bergabung dalam sukacita tim kesayangan mereka. Namun, ada insiden konyol ketika seseorang penggemar membawa trofi yang diperuntukan kepada tim.

"Mereka telah mencuri trofinya. Tolong bawa itu kembali," kata host acara tersebut di dalam stadion dikutip Football Italia, Selasa (13/6/2023).

Kekhawatiran itu hanya berlangsung beberapa menit. Sebab trofi kemudian sudah dikembalikan kepada pemiliknya yang sah. Boleh jadi suporter yang mengambil trofinya hanya untuk berfoto dan bersenang-senang.

 

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 13 9 2 2 20 11 29
2 Atalanta Atalanta 13 9 1 3 34 18 28
3 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
4 Fiorentina Fiorentina 13 8 4 1 27 17 28
5 Lazio Lazio 13 9 1 3 28 14 28
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement