Selasa 13 Jun 2023 14:23 WIB

MU Dibeli Sheikh Jassim, Warganet: Senggol Dong Bos!

Sejumlah pihak memandang optimistis langkah MU di bawah kepemilikan Sheikh Jassim.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Israr Itah
Sheikh Jassim bin Hamad Al Thani
Foto: Tangkapan layar CNBC
Sheikh Jassim bin Hamad Al Thani

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Manchester United (MU) di ambang kepemilikan baru oleh Sheikh Jassim bin Hamad Al Thani. Saat ini proses pengambilalihan MU tinggal menunggu pengumuman resmi klub.

Melewati proses yang cukup pelik Sheikh Jassim dilaporkan berhasil membuat keluarga Glazer tunduk dengan proposal penawaran kelima sebesar Rp 111 triliun. Penawaran fantastis tersebut diklaim sebagai bentuk tekanan terhadap pengusaha asal Amerika Serikat (AS), Glazer lantaran kerap tidak memberi jawaban pasti.

Baca Juga

Mendengar kabar tentang pengambilalihan klub beberapa fan langsung membajiri media sosial. Sejumlah pihak memandang optimistis langkah MU di bawah kepemilikan Sheikh Jassim.

"Inshallah," tulis salah seorang jurnalis olahraga asal Irlandia Utara @Michael_NFL dikutip Republika, Selasa (13/6/2023).