Senin 19 Jun 2023 11:43 WIB

Jokowi Jamu Kaisar dan Permaisuri Jepang di Istana Bogor

Jokowi dan Kaisar Naruhito melakukan penanaman pohon gaharu di halaman belakang Istan

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Nidia Zuraya
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Iriana Jokowi saat memberikan keterangan pers bersama Kaisar Jepang Hironomiya Naruhito dan Permaisuri Masako di Griya Anggrek Kebun Raya Bogor, Jawa Barat, Senin (19/6/2023).
Foto: Republika/N Dessy Suciati Saputr
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Iriana Jokowi saat memberikan keterangan pers bersama Kaisar Jepang Hironomiya Naruhito dan Permaisuri Masako di Griya Anggrek Kebun Raya Bogor, Jawa Barat, Senin (19/6/2023).

REPUBLIKA.CO.ID,BOGOR -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Iriana Jokowi menyambut kedatangan Kaisar Jepang Hironomiya Naruhito dan Permaisuri Masako di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Senin (19/6/2023). Tampak Presiden Jokowi mengenakan jas berwarna biru saat menyambut kedatangan Kaisar dan Permaisuri Jepang.

Tiba sekitar pukul 10.00 WIB, kedatangan Kaisar Jepang Naruhito dan Permaisuri di Istana Kepresidenan Bogor ini diiringi pasukan Nusantara, pasukan berkuda, dan korps musik Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).

Baca Juga

Setibanya di halaman Istana Kepresidenan Bogor, Presiden Jokowi langsung menyalami Kaisar Naruhito. Prosesi penyambutan kemudian dilanjutkan dengan upacara penyambutan kenegaraan dengan diperdengarkannya lagu kebangsaan kedua negara dan diiringi dentuman meriam sebanyak 21 kali.

Setelah dentuman meriam selesai, kedua pemimpin kemudian melakukan inspeksi pasukan kehormatan. Selanjutnya, kedua pemimpin memperkenalkan delegasi dari masing-masing negara yang turut hadir mengikuti upacara. Acara dilanjutkan sesi foto bersama dan penandatanganan buku tamu di Ruang Teratai Istana Kepresidenan Bogor.

Kemudian, Presiden Jokowi dan Iriana serta Kaisar Jepang Naruhito dan Permaisuri Masako berbincang di beranda Istana Kepresidenan Bogor. Di sini Presiden memperlihatkan ikan arwana jenis super red yang banyak ditemukan di Sungai Kalimantan Barat.

Setelahnya, dilanjutkan agenda penanaman pohon gaharu di halaman belakang Istana Bogor. Seusai menanam pohon, Presiden dan Iriana mengajak Kaisar dan Permaisuri Jepang menuju ke Griya Anggrek Kebun Raya Bogor untuk meninjau berbagai koleksi anggrek.

Jokowi pun tampak menyetiri mobil golf yang dinaiki oleh Kaisar Naruhito serta Permaisuri Masako dan Iriana Jokowi menuju ke Griya Anggrek.

Tampak hadir dalam acara ini, yakni Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Duta Besar (Dubes) RI untuk Jepang dan Federasi Mikronesia Heri Akhmadi, dan Dirjen Asia Pasifik dan Afrika Kemenlu Abdul Kadir Jailani.

Mengutip siaran pers Kementerian Luar Negeri Jepang, Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida dalam keterangannya menyebut bahwa Indonesia telah lama mengundang Kaisar Jepang untuk berkunjung ke Indonesia, salah satunya saat kunjungan Presiden Joko Widodo ke Tokyo, Jepang pada Juli 2022.

“Saya yakin kunjungan ini akan semakin mempererat hubungan persahabatan dan juga kerja sama baik dengan Indonesia, dan saya merasakan kebahagiaan yang luar biasa bersama masyarakat Jepang,” ucapnya.

Kunjungan ini merupakan kunjungan perdana Kaisar Hironomiya Naruhito ke Indonesia sejak dinobatkan sebagai Kaisar Jepang ke-126 pada 2019. Kaisar bersama Permaisuri akan berada di Indonesia selama tujuh hari dan akan kembali bertolak ke Tokyo, Jepang, pada Jumat (23/6/2023).

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement