Jumat 23 Jun 2023 12:53 WIB

KPM Gandeng TNI AD Ciptakan Permainan Matematika Bela Negara (PMBN)

Pembelajaran matematika dikemas menjadi petualangan dengan wawasan kebangsaan.

Red: Nora Azizah
Klinik Pendidikan MIPA (KPM) kembali dipercaya untuk membangun kesadaran dan kesiapan dalam bela negara melalui Permainan Matematika Bela Negara (PMBN) bersama TNI AD.
Foto: Dok. KPM
Klinik Pendidikan MIPA (KPM) kembali dipercaya untuk membangun kesadaran dan kesiapan dalam bela negara melalui Permainan Matematika Bela Negara (PMBN) bersama TNI AD.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Klinik Pendidikan MIPA (KPM) kembali dipercaya untuk membangun kesadaran dan kesiapan dalam bela negara melalui Permainan Matematika Bela Negara (PMBN). Kegiatan yang diinisiasi oleh TNI-AD merupakan rangkaian acara dari kegiatan yang bertajuk 'Pembekalan Warga Terlatih Terpusat Tingkat Pertama TNI AD TA 2023'.

Sebanyak 175 peserta dari 15 Komando Daerah Militer (Kodam) di seluruh Indonesia yang terdiri dari berbagai instansi yaitu dari Resimen Mahasiswa, Pulsuska, Polhut, Petugas Lapas, Keluarga Besar FKPPI, Generasi Muda FKPPI, dan dari unsur Security. Permainan Matematika Bela Negara (PMBN) ini menawarkan pengalaman yang menarik dan mendidik bagi para peserta. 

Baca Juga

Aktivitas ini dirancang untuk mengubah pembelajaran matematika menjadi sebuah petualangan yang menarik melalui berbagai aktivitas pengenalan wawasan kebangsaan. Para peserta juga diajak belajar sambil bersenang-senang melalui permainan, teka-teki, dan simulasi operasi hitung matematika yang menantang. 

Permainan yang menggabungkan pendidikan matematika dan kegiatan rekreasi sukses memukau peserta yang berpartisipasi dalam kegiatan ini, di antaranya Donald PT, perwakilan Kodam XVII Cenderawasih dari Satuan Pengamaman Kota Jayapura ini mengungkapkan kesan positif terhadap permainan tersebut.