Jumat 23 Jun 2023 16:09 WIB

Korsel dan Vietnam Pererat Kerja Sama Lawan Ancaman Nuklir Korut

Korsel akan terus memperluas bantuan pembangunan bagi Vietnam.

Red: Nidia Zuraya
Citra satelit yang menunjukkan lokasi reaktor nuklir Korea Utara (Korut) Yongbyon. Korea Selatan dan Vietnam sepakat untuk mempererat kerja sama melawan ancaman nuklir Korea Utara.
Foto: reuters
Citra satelit yang menunjukkan lokasi reaktor nuklir Korea Utara (Korut) Yongbyon. Korea Selatan dan Vietnam sepakat untuk mempererat kerja sama melawan ancaman nuklir Korea Utara.

REPUBLIKA.CO.ID, HANOI -- Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol dan Presiden Vietnam Vo Van Thuong pada Jumat (23/6/2023) sepakat untuk mempererat kerja sama melawan ancaman nuklir Korea Utara serta mengembangkan perdagangan bilateral.

Yoon setuju untuk menyediakan pinjaman lunak sebesar 4 miliar dolar AS (sekitar Rp 60 triliun) kepada Vietnam pada 2030 sebagai bagian dari bantuan pembangunan.

Baca Juga

Hal ini disampaikan seusai keduanya mengadakan pertemuan di istana kepresidenan di Hanoi pada hari kedua dari tiga hari kunjungan kenegaraan Yoon di Vietnam. "Program nuklir dan rudal Korut adalah ancaman keamanan paling mendesak di wilayah," kata Yoon dalam konferensi pers bersama Thuong.

"Korsel dan Vietnam akan meningkatkan koordinasi baik di tingkat Asosiasi Negara-negara Asia Tenggara (ASEAN) maupun secara bilateral untuk menarik tanggapan bersama masyarakat internasional," kata Yoon, menambahkan.