Selasa 27 Jun 2023 17:58 WIB

Chelsea yang tak Pernah Miskin, Kini Siap Jadikan Osimhen Pemain Termahal di Liga Inggris

Chelsea kaya raya dan siap membalas keburukan musim lalu.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Pemilik Chelsea Todd Boehly saat menyaksikan timnya menghadapi Real Madrid pada leg kedua perempat final Liga Champions di Stamford Bridge, Rabu (19/4/2023) dini hari WIB.
Foto: AP Photo/Kirsty Wigglesworth
Pemilik Chelsea Todd Boehly saat menyaksikan timnya menghadapi Real Madrid pada leg kedua perempat final Liga Champions di Stamford Bridge, Rabu (19/4/2023) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Klub Liga Primer Inggris Chelsea tak pernah kehabisan modal. Meski ganti kepemilikan musim lalu, dan prestasi klub juga suram, mereka kini dilaporkan bersiap mengadakan pertemuan dengan perwakilan Victro Osimhen. Penyerang Napoli itu mendapatkan banyak minat dari banyak tim elite Eropa.

Osimhen menjadi primadona dalam keberhasilan Napoli menjuarai gelar Liga Italia ke-3 dalam sejarah panjang klub asal selatan Italia berkompetisi di Serie A.

Baca Juga

Tak ayal performa mengilap penyerang asal Nigeria menyirap banyak klub top Benua Biru seperti Manchester United (MU), Liverpool, Chelsea, Real Madrid dan Bayern Muenchen.

Sementara pernyataan dari pihak Napoli lewat presiden Aureluo De Laurentiis menyebut, i Partenopei tidak berencana melepasnya pada transfer musim panas 2023. Terkecuali datang tawaran seharga 130 juta pounds.

Kini diberitakan Football London, Selasa (26/6/2023) Chelsea berencana menyodorkan proposal penawaran pertama sebesar 100 juta pounds.

Tim London barat sedang mencari striker baru setelah Kai Havertz mendekat ke Arsenal dan Pierre-Emerick Aubameyang kemungkinan akan meninggalkan klub.

Pun Romelu Lukaku yang kembali ke Stamford Bridge setelah menghabiskan masa pinjaman di Inter Milan akan masuk ke dalam daftar jual pemain.

Pelatih Mauricio Pochettino ingin mengontrak striker, gelandang tengah, dan penjaga gawang baru musim panas ini. Di sisi lain, jurnalis Sky Sports Italia Gianluca Di Marzio mengeklaim Osimhen akan menelan biaya fantastis yang bakal memecahkan rekor transfer Liga Inggris selepas the Blues menandatangani Enzo Fernandez pada Januari kemarin.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement