REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sekarang melakukan perjalanan dengan kereta api sudah tidak mengkhawatirkan. Seperti seorang ibu yang menitipkan anaknya berusia 12 tahun pada petugas KAI, dan Menteri BUMN Erick Thohir mengapresiasi para petugas yang sigap menjaga anak itu.
Anak itu adalah Gusti Muhammad, yang dititipkan oleh ibunya, Ifah, untuk naik kereta seorang diri dari Solo ke Jakarta. Dalam sepucuk surat yang ditulis oleh sang ibu, ia menitipkan anaknya pada petugas dan akan ada kakaknya Gusti, Dita, yang menunggu di Stasiun Gambir.
“Kepada Yth, kondektur kereta api Manahan Solo-Jakarta 24 Juni 2023. Mohon titip anak saya atas nama Gusti Muhammad, tempat duduk (diblur), di Stasiun Gambir akan dijemput kakaknya, Dita. Terima kasih, Mama Gusti (Bu Ifah),” kata sang ibu dalam surat tersebut.
Erick bangga karena naik kereta tidak lagi was-was. “Gusti walaupun masih cilik, sudah berani menempuh perjalanan kereta Solo-Jakarta sendirian. Ia hanya didampingi petugas @kai121_ yang sat set jaga dan antar Gusti sampai tujuan sesuai mandat sang mama,” ucap Erick dalam keterangan unggahan di feed Instagram miliknya.
Dalam unggahan itu, Erick memperlihatkan surat dari sang ibu, kemudian foto Gusti bersama dua petugas, serta video Gusti yang sampai di Jakarta menghampiri kakaknya. “Terima kasih untuk seluruh pegawai KAI yang bertugas. Semoga perjalananmu menyenangkan ya Gusti! (Emoji tertawa),” kata Erick.
Pesan surat dari ibu Gusti sudah viral dari beberapa hari lalu, dan mendapat apresiasi pula dari berbagai warganet yang juga merasa lega. Erick pun melemparkan pertanyaan, ‘Usia berapa kamu pertama kali menempuh perjalanan jauh sendirian, naik transportasi umum?’.
“Aku kelas 5 SD pernah menempuh perjalanan jauh sendirian demi bertemu orang tua. Alhamdulillah dengan pertolongan Allah kita dipertemukan dengan orang baik dan selamat. Ketika safar perbanyak doa dan berdzikir,” ucap akun @dwyne*** yang memberi komentar.
“Senang bacanya, alhamdulillah. Betul, doa orang yang sedang safar insya Allah mustajab,” kata Erick merespon komentar warganet itu.
“11 tahun pak.. Jogja-Jakarta, dulu banget tapi, 1993,” ucap akun @d.s.***.
“Wah ketebak nih umurnya (emoji tertawa),” kata Erick menimpali komentar tersebut.
Dan masih banyak lagi kisah warganet yang melakukan perjalanan di usia dini seorang diri, meramaikan kolom komentar unggahan Erick tersebut. Beberapa ada yang bercerita naik kereta, bus, hingga pesawat.