Jumat 30 Jun 2023 14:06 WIB

Wisatawan Padati Kebun Binatang Bandung di Libur Panjang Idul Adha

Harga tiket masuk KBB untuk hari biasa Rp 50 ribu dan hari libur Rp 60 ribu per orang

Rep: M Fauzi Ridwan/ Red: Agus Yulianto
Sejumlah pengunjung masuk Kebun Binatang Bandung.
Foto: Dok Republika
Sejumlah pengunjung masuk Kebun Binatang Bandung.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Ratusan wisatawan memadati objek wisata Kebun Binatang Bandung pada libur panjang Idul Adha, Jumat (30/6/2023). Mereka datang dari berbagai wilayah untuk menikmati liburan dengan cara melihat satwa-satwa yang berjumlah ratusan.

Humas Kebun Binatang Bandung Sulhan Syafii mengatakan, pengelola menargetkan 1.800 pengunjung tiap hari selama libur panjang Idul Adha. Namun, pengunjung untuk hari Rabu dan Kamis kemarin relatif masih di bawah target.

 

photo
Pengunjung melihat gajah di Bandung Zoo, Kota Bandung, Jawa Barat. (ABDAN SYAKURA/REPUBLIKA)

 

"(Target) sehari itu 1.800 pengunjung, rabu sampai akhir pekan. Rabu dan Kamis masih di bawah target, seribu lebih sedikit. Biasanya hari-hari yang rendah ditutup dengan satu hari yang tinggi. Kami mengejar target itu di Jumat hingga akhir pekan," ucap dia, Jumat (30/6/2023).

Sejumlah persiapan, dia menuturkan, telah dilakukan mengantisipasi pengunjung membeludak. Terbaru, pengelola mengambil kebijakan untuk seluruh tiket wahana berada di satu titik lokasi.

"Kami hanya membuat tiket sentral saja yang baru. Jadi untuk naik gajah beli di tiket sentral, semua tiket itu disatukan di tiga titik. Di dekat kolam bulat, dekat kandang burung elang yang baru, dan dekat kandang zebra," jelas dia.

Pengaturan tersebut, ia mengatakan dilakukan agar sistem tiket lebih terorganisir dan meminimalisasi potensi acak-acakan. Sejauh ini, Sulhan mengatakan satwa yang favorit dikunjungi yaitu gajah, zona Afrika, kandang singa terbuka, kandang burung elang.

"Kandang burung elang itu lumayan tinggi sekitar 10 meter, lebar 8 meter, bentangan 5 meter," kata dia.

Pria yang akrab disapa Aan ini mengatakan, harga tiket masuk ke Kebun Binatang Bandung untuk hari biasa Rp 50 ribu per orang. Namun, untuk akhir pekan di angka Rp 60 ribu termasuk tanggal merah.

Khusus untuk satwa elang, ia mengatakan, jumlahnya sebanyak 20 ekor berbagai jenis. Rata-rata burung elang merupakan hasil sitaan dari BKSDA yang disimpan ke Kebun Binatang Bandung.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement