REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll mengaku tak akan menganggap remeh PSM Makassar yang akan menjadi lawan perdana Macan Kemayoran di musim baru. Kedua tim akan saling bertemu pada pekan pertama BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Senin (3/7/2023).
Persija mempunyai rekor apik saat menghadapi PSM Makassar. Dari lima pertemuan terakhir, Macan Kemayoran mencatatkan empat kali menang dan satu hasil imbang. Tapi Doll memastikan ia tak mempedulikan statistik pertemuan antar kedua tim untuk laga pembuka nanti.
"Saya bukan seseorang yang berfokus pada statistik. Kita sekarang ada di masa kini, bukan lampau. Jadi itu (statistik) tak perlu. Kita akan melawan PSM, juara musim lalu. Mungkin kalau misalkan Tuhan bersama kita, kita bisa tentukan menang atau tidaknya," kata Doll dalam konferensi pers jelang pertandingan, Ahad (2/7/2023).
Pelatih asal Jerman itu mengaku telah mempersiapkan tim Macan Kemayoran dengan sebaik-baiknya untuk melakoni laga tersebut. Ia juga memastikan ingin menunjukkan permainan terbaik kepada para suporter, the Jakmania saat pertandingan nanti. Menurutnya, Persija mempunyai peluang untuk menang.
"Tentu kami punya kesempatan menang lawan PSM. Semua siap memberikan yang terbaik, totalitas untuk besok. Kita harus tunjukkan semangat yang bagus, apalagi di depan Jakmania. Semua sudah siap," kata Doll.
Di sisi lain, Thomas mengungkapkan Persija akan banyak diperkuat pemain lokal pada pertandingan besok. Pasalnya Marko Simic masih absen karena masalah visa, sedangkan Ondrej Kudela belum pulih dari cedera dan baru bisa bergabung pekan depan. Ia menyebut hanya Ryo Matsumura, pemain asing yang dapat dimainkan.
"Persija akan banyak memainkan pemain lokal. Hanya Ryo pemain asing yang besok bisa bermain," kata Thomas. "Saya berharap para pemain lokal bisa menunjukkan kualitas dan perkembangannya selama ini," ujarnya menambahkan.