Selasa 04 Jul 2023 20:57 WIB

Persis Solo Kehilangan Gavin Kwan Adsit, Diperkirakan Menepi Paling Cepat 4 Bulan

Gavin Kwan Adsit menderita cedera otot pangkal paha.

Rep: C02/ Red: Israr Itah
Bek kanan Persis Solo, Gavin Kwan Adsit (kiri).
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Bek kanan Persis Solo, Gavin Kwan Adsit (kiri).

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -– Liga 1 musim 2023/2024 baru saja dimulai, Persis Solo sudah kehilangan salah satu pemain pilarnya. Sosok yang harus menepi adalah Gavin Kwan Adsit. Bek kanan ini mengalami cedera saat laga kandang perdana Laskar Sambernyawa melawan Persebaya Surabaya di Stadion Manahan Solo, Sabtu (1/7/2023). 

Dokter Tim Persis Solo Iwan Wahyu Utomo mengungkapkan, hasil pemeriksaan rontgen dan MRI, Gavin menderita cedera partial tear adductor longus sinistra atau cedera otot pangkal paha. Cedera tersebut diperkirakan harus menjalani pemulihan selama 12-16 pekan. 

Baca Juga

"Kondisinya masih bagus. Sudah tidak sakit, sudah bisa jalan. Tapi memang tidak bisa latihan. Itu nanti 12-16 minggu baru bisa kembali. Itu paling cepat," kata Iwan, Selasa (4/7/2023). 

Gavin mengalami cedera saat laga melawan Persebaya Surabaya. Menurutnya, Gavin mengalami ketegangan terlalu lama sehingga timbul cedera pada otot pangkal pahanya. 

"Itu kena ototnya. Di paha ada otot panjang ke bawah ke lutut. Yang kena itu otot pangkal paha. Jadi tegang terlalu lama, akhirnya sobek," katanya. 

Soal pemulihan, Iwan mengatakan nantinya Gavin harus menjalani penguatan kembali. Baik dari segi fisik dan ketahanan.

"Prosesnya penguatan lagi, fisik lagi, endurance lagi. Nanti baru bisa dikembalikan ke tim," tutur Iwan

 

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement