Jumat 07 Jul 2023 21:10 WIB

Milan dan Chelsea Sudah Capai Kata Sepakat Perihal Transfer Pulisic

Milan akan mengeluarkan total biaya Rp 330,8 miliar untuk memboyong Pulisic.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Pemain Chelsea Christian Pulisic akan hijrah ke AC Milan.
Foto: AP/Florian Schroetter
Pemain Chelsea Christian Pulisic akan hijrah ke AC Milan.

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- AC Milan dan Chelsea dikabarkan telah mencapai kesepakatan terkait Christian Pulisic. Artinya Pulisic bakal meninggalkan Stamford Bridge dan merapat ke San Siro.

Pengumuman resmi belum terdengar. Menurut Calciomercato, Milan akan mengeluarkan total biaya 20 juta euro. Itu setara dengan Rp 330,8 miliar.

Baca Juga

"Detail perjanjian telah dikonfirmasi dan kedua pihak sedang mengerjakan dokumen yang relevan," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Jumat (7/7/2023).

Sebelumnya, Pulisic juga diminati klub lain. Salah satunya Olympique Lyon. Sang winger tak tertarik bergabung dengan Les Gones.

Milan siap mengontrak Pulisic hingga empat tahun ke depan. Tepatnya sampai Juni 2027. Sosok yang juga pernah berkostum Borussia Dortmund itu diprediksi memulai latihan bersama skuad Il Diavolo lainnya, pada 10 Juli 2023.

Raksasa Italia benar-benar menginginkan penggawa tim nasional Amerika Serikat itu. Pulisic bisa dipasang di berbagai area di lini depan. Sangat cocok dengan gaya sepak bola Stefano Pioli yang menginginkan fleksibilitas.

Andalan negeri Paman Sam itu bermarkas di Stamford Bridge sejak 2019 lalu.  Awalnya ia langsung menembus starting XI London Biru. Berjalannya waktu, terjadi perubahan. 

Puncaknya pada musim lalu, ia lebih banyak turun dari bangku cadangan. Pulisic hanya mentas di 25 pertandingan di semua kompetisi. Faktor cedera semakin menghambat pergerakannya. Kontrak sang winger di Chelsea sampai Juni 2024. Ini waktu yang tepat bagi manajemen the Blues menguangkan sosok bernomor punggung 10 itu. Jika menunggu sampai jatuh tempo, yang bersangkutan bakal berstatus agen bebas. 

Total empat musim, Pulisic membela Raksasa London Barat. Sejauh itu, ia mentas di 145 pertandingan dari berbagai ajang. Ia meraih berbagai gelar bergengsi bersama Chelsea. Itu termasuk mahkota Liga Champions musim 2020/21.

 

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 14 10 2 2 21 12 32
2 Atalanta Atalanta 14 10 1 3 36 20 31
3 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
4 Fiorentina Fiorentina 13 8 4 1 27 17 28
5 Lazio Lazio 14 9 1 4 29 12 28
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement